Hasil Lengkap Uji Coba Internasional Tadi Malam

Sejumlah laga uji coba digelar semalam.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 24 Mar 2018, 09:45 WIB
Diterbitkan 24 Mar 2018, 09:45 WIB
jadwal pertandingan dan siaran langsung sepak bola_2
Ilustrasi

Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah laga uji coba digelar pada Jumat (23/3/2018) malam atau Sabtu dinihari WIB. Beberapa tim besar yang menjadi unggulan di Piala Dunia 2018 meraih kemenangan.

Dari Etihad Stadium, Argentina sukses menang 2-0 atas Italia. Meski bermain tanpa Lionel Messi, Tim Tango masih terlalu tangguh bagi Gli Azzurri.

Dua gol Argentina dilesakkan oleh Ever Banega dan Manuel Lanzini. Masing-masing pada menit ke-75 dan 85.

Sementara kemenangan juga diraih oleh Brasil. Bertamu ke Olimpiyskiy Stadion di Moskow, Tim Samba menang 3-0.

Tiga gol Brasil dilesakkan oleh Joao Miranda, penalti Philippe Coutinho, dan Paulinho. Pelatih Brasil sampai melakukan enam pergantian dalam laga ini.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Laga Lain

jadwal pertandingan dan siaran langsung sepak bola
ilustrasi

Laga besar lainnya mempertemukan Jerman dan Spanyol. Bermain di kandang sendiri, Tim Panser ditahan tamunya Spanyol dengan skor 1-1.

Dari Amsterdam Arena, Inggris meraih kemenangan 1-0 atas tuan rumah Belanda. Satu-satunya gol dilesakkan oleh Jesse Lingard.

Hasil minor justru diraih Prancis. Bermain di kandang sendiri, Tim Ayam Jantan justru kalah 2-3 dari Kolombia.

Berikut hasil lengkap laga uji coba semalam:


Hasil Lengkap

Ilustrasi bola
Ilustrasi bola

Jepang 1-1 Mali

Rusia 0-3 Brasil

Finlandia 0-0 FYR Macedonia

Norwegia 4-1 Australia

Bulgaria 0-1 Bosnia-Herzegovina

Turki 1-0 Republik Irlandia

Yunani 0-1 Swiss

Hongaria 2-3 Kazakhstan

Senegal 1-1 Uzbekistan

Tunisia  1-0 Iran

Saudi Arabia 1-1 Ukraina

Serbia 1-2 Maroko

Jerman 1-1 Spanyol

Belanda 0-1 Inggris

Polandia 0-1 Nigeria

Portugal 2-1 Mesir

Austria 3-0 Slovenia

Skotlandia 0-1 Kosta Rika

Argentina 2-0 Italia

Prancis 2-3 Kolombia

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya