PSIS Batal Berbagi Kandang dengan Persija

Awalnya, PSIS dan Persija bakal menggunakan Stadion Sultan Agung, Bantul.

oleh Muhammad Adiyaksa diperbarui 27 Mar 2018, 06:36 WIB
Diterbitkan 27 Mar 2018, 06:36 WIB
PSIS Semarang
PSIS tidak jadi berbagi kandang dengan Persija. (Bola.com/Ronald Seger Prabowo)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - PSIS Semarang tidak jadi berbagi kandang dengan Persija Jakarta untuk kompetisi Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak. Sebelumnya, tim berjuluk Mahesa Jenar itu juga berencana untuk bermarkas di Stadion Sultan Agung (SSA), Bantul, Yogyakarta.

Bukan hanya PSIS, Persija dan PS TIRA juga bakal menggunakan SSA untuk menggelar partai kandang di musim ini. Tapi di detik-detik akhir, Mahesa Jenar membatalkan keinginan untuk bermain di homebase Persiba Bantul tersebut.

Mulanya, PSIS mendaftarkan dua stadion untuk menggelar partai kandang. Selain SSA, pilihan Mahesa Jenar juga jatuh terhadap Stadion Dr H Moch Soebroto, Magelang.

PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai operator kompetisi memberikan lampu hijau kepada PSIS untuk memakai Stadion Dr. H Moch Soebroto setelah melewati beberapa verifikasi. "Benar, Stadion Moch Soebroto sudah lolos verifikasi dengan catatan. Setidaknya ini cukup melegakan kami karena jarak antara Semarang dan Magelang tidak terlalu jauh," kata CEO PSIS, Yoyok Sukawi dinukil dari laman resmi Liga 1.

Batalnya PSIS memakai SSA tidak mengurangi kepadatan jadwal untuk venue tersebut di musim ini. Selain Persija, PS TIRA, dan Persiba, PSIM Yogyakarta serta Protaba juga berencana bermarkas di stadion berkapasitas 35.000 penonton itu.

Alternatif Lain

Persija Jakarta
Persija juga berencana menggunakan Stadion Sultan Agung. (Bola.com/Asprilla Dwi Adha)... Selengkapnya

PSIS harus menjadi tim musafir lantaran renovasi Stadion Jatidiri masih belum rampung. Mahesa Jenar bahkan sempat melirik Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, untuk opsi kesekian menggelar partai kandang di Liga 1 2018.

"Kami sempat memilih Sidoarjo sebagai kandang lain karena di sana yang paling siap. Namun kami bersyukur akhirnya bisa di Magelang," kata Yoyok.

"Perbaikan tidak banyak dan bisa dikebut dalam waktu dekat. Intinya kami siap menjamu Bali United akhir pekan nanti," tuturnya.

Partai Kandang Pertama

Debut PSIS di Stadion dr. H. Moch Soebroto akan terjadi pada 1 April 2018. Pada pekan kedua Liga 1, Mahesa Jenar akan menjamu runner up musim lalu, Bali United.

PSIS mengawali musim dengan kurang meyakinkan. Ibrahim Conteh dan kawan-kawan ditekuk PSM Makassar dengan skor 0-2.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya