Liputan6.com, Jakarta - Marko Simic menyebut Persija belum lolos ke fase gugur AFC Cup. Dia pun mengincar kemenangan saat menjalani laga tandang melawan Tampines Rovers, 24 April mendatang.
Striker asal Kroasia itu tampil fantastis, Selasa (10/4/2018). Dia memborong empat gol kemenangan Macan Kemayoran --julukan Persija-- atas Johor Darul Ta'zim (JDT) pada laga Grup H AFC Cup di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Advertisement
Baca Juga
Kemenangan itu membuat Persija berada di puncak klasemen Grup H dengan raihan 10 poin. Macan Kemayoran hanya unggul head to head dari klub Vietnam, Song Lam Nghe An, yang memiliki poin sama.
Berada di puncak klasemen, Simic menganggap posisi Macan Kemayoran belum aman. Persija masih membutuhkan satu kemenangan di kandang klub Singapura, Tampines Rovers untuk mengamankan tiket ke fase gugur.
"Seperti yang saya katakan sebelumnya, target Persija adalah melaju ke babak berikutnya. Kami harus memenangkan pertandingan terakhir di Singapura. Satu poin tidak cukup di sana, jadi kami harus menang," kata Simic, dikutip dari situs AFC.
Pemain Pertama Klub Indonesia
Dengan empat golnya ke gawang JDT, Simic menjadi pemain pertama dari klub Indonesia yang mampu mencetak lebih dari tiga gol di AFC Cup dalam semusim. Sebelumnya, dia mencetak hat-trick saat Macan Kemayoran menang 4-1 atas Tampines Rovers di SUGBK, Februari lalu.
Menariknya, tujuh gol yang dicetak Simic tercipta di SUGBK. Torehan golnya di AFC Cup saat ini membuatnya bertengger di puncak top scorer.
"Saya ingin mengatakan, mencetak empat gol hari ini dan tiga gol sebelumnya di SUBGK, saya benar-benar merasa ini rumah saya," ujarnya menegaskan.
Advertisement
Balas Dendam Tuntas
Kemenangan atas JDT di SUGBK tentu menjadi ajang balas dendam bagi Persija. Pasalnya, di pertemuan pertama, Macan Kemayoran kalah telak 3-0.
"Ini merupakan pertandingan penting buat kami. Kami mencatatkan kemenangan lebih baik dari mereka, 4-0. Ini merupakan hasil fantastis bagi kami," kata Simic.