Ibrahimovic Nilai Benzema Layak Tampil di Piala Dunia 2018

Zlatan Ibrahimovic mengomentari absennya Karim Benzema di Piala Dunia 2018.

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 16 Jun 2018, 23:15 WIB
Diterbitkan 16 Jun 2018, 23:15 WIB
Karim Benzema
Penyerang Real Madrid, Karim Benzema, menolak kesempatan untuk bermain bersama klub China karena belum siap tampil di luar Eropa. (AFP/Franck Fife)

Jakarta - Mantan kapten timnas Swedia, Zlatan Ibrahimovic, menilai Karim Benzema layak tampil di Piala Dunia 2018 bersama timnas Prancis. Ibra kemudian menyoroti keputusan pelatih Les Blues, Didier Dechamps, yang tak memanggil Benzema. 

Deschamps memang tidak memasukkan nama Benzema ke dalam skuat Prancis di Piala Dunia 2018. Satu alasannya adalah pemain berusia 28 tahun itu dihukum Federasi Sepak Bola Prancis (FFF) pada Desember 2015, akibat dugaan pemerasan kepada Mathieu Valbuena.

Kabarnya Benzema sempat meminta untuk dipertimbangkan masuk ke dalam timnas Prancis. Namun, pintu membela Les Bleus sudah tertutup untuk penyerang Real Madrid itu. Apalagi, Presiden FFF, Noel La Graet, mendukung keputusan Deschamps tersebut.

"Bagi saya tidak wajar Benzema tak berada di tim nasional. Ia adalah satu dari yang terbaik di dunia. Ia menjuarai Liga Champions. Ia bermain di Madrid, padahal ia tidak ada di tim ini tidak ada hubungannya dengan sepak bola," ujar Ibrahimovic.

"Jika pelatihnya punya keputusan dengan mengatakan ia tidak cukup baik untuk tim, pelatih itu tak seharusnya ada di sana, tetapi Benzema yang seharusnya di sana," lanjutnya.

"Sangat mudah. Saya melihatnya sangat konyol ia tidak ada di sana karena jika Anda ingin menang, Anda mengajak pemenang, dan Benzema adalah seorang pemenang," papar mantan penyerang Manchester United itu.

Timnas Prancis berhasil meraih kemenangan pada pertandingan pertama mereka di Piala Dunia 2018. Les Bleus menang 2-1 atas Australia, di Kazan Arena, Sabtu (16/6/2018).

Sumber: BeIn Sports

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya