Ismed Sofyan Ungkap 2 Alasan Persija Wajib Menang atas Persib

Kapten Persija, Ismed Sofyan, menegaskan pentingnya kemenangan atas Persib saat kedua tim bentrok, Sabtu (30/6/2018).

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 29 Jun 2018, 18:46 WIB
Diterbitkan 29 Jun 2018, 18:46 WIB
Ismed Sofyan
Pemain Persija Jakarta, Ismed Sofyan saat melawan Persipura Jayapura pada lanjutan Liga 1 Gojek bersama Bukalapak di Stadion Pakansari, Bogor, (25/5/2018). (Bola.com/Nick Hanoatubun)

Jakarta - Pertandingan sarat gengsi akan digelar di Stadion PTIK akhir pekan ini ketika Persija Jakarta menjamu Persib Bandung pada laga tunda pekan keenam Gojek Liga 1 bersama Bukalapak, Sabtu (30/6/2018). Kapten Persija, Ismed Sofyan, tidak ingin satu poin pun lolos dari pertandingan kali ini.

Ismed menegaskan pentingnya Macan Kemayoran meraih tiga poin dari tim Maung Bandung. Menurut Ismed, pentingnya tiga poin di pertandingan kontra Persib bukan hanya persoalan gengsi.

Satu dari tiga pemain senior Persija ini menyebut tiga poin penting bagi Macan Kemayoran untuk bisa kembali ke papan atas klasemen Liga 1 2018.

"Pertandingan ini sangat penting untuk kami di klasemen. Penting untuk mendapatkan tiga poin. Selain untuk kemenangan untuk tim, harapan saya kami menang untuk The Jakmania," ujar Ismed.

"Menghadapi Persib, gengsinya memang lebih besar dari ketika menghadapi tim-tim lain. Kami bermain di kandang, disaksikan The Jakmania, jadi momen ini harus dimaksimalkan untuk mendapatkan tiga poin," lanjut Ismed.

Persija Jakarta saat ini berada di peringkat kesembilan dalam klasemen sementara Liga 1 2018. Tiga poin saat menghadapi Persib Bandung akan membawa Macan Kemayoran naik ke peringkat ketiga atau keempat dalam klasemen.

Sumber: Bola.com

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya