Ini Algojo Penalti Timnas Inggris di 16 Besar Piala Dunia 2018

Timnas Inggris hanya sekali menang pada tujuh adu penalti terakhir.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 03 Jul 2018, 18:07 WIB
Diterbitkan 03 Jul 2018, 18:07 WIB
FOTO: Harry Kane Hattrick, Inggris 6 Kali Bobol Gawang Panama
Striker Inggris, Harry Kane, bersiap melakukan penalti saat melawan Panama pada laga grup G Piala Dunia di Stadion Nizhny Novgorod, Nizhny Novgorod, Minggu (24/6/2018). Inggris menang 6-1 atas Panama. (AP/Matthias Schrader)

Liputan6.com, Moskow - Sejumlah penggawa Timnas Inggris siap menjadi algojo jika menghadapi adu penalti pada Piala Dunia 2018. Mereka adalah Harry Kane, Kieran Trippier, Jesse Lingard, Jordan Henderson, Ashley Young dan Marcus Rashford.

Timnas Inggris berpeluang menjalani situasi tersebut pada laga perdelapan final melawan Kolombia di Otkritie Arena, Rabu (4/7/2018) dini hari WIB.

"Tentu saya siap jika dipercaya," kata Young, yang gagal menunaikan tugas sebagai eksekutor pada Piala Eropa 2012, dilansir Daily Mail.

Terhitung hanya dua anggota Timnas Inggris yang reguler mengambil penalti bersama klub masing-masing. Mereka adalah Kane dan Jamie Vardy.

Kane memiliki rasio sukses 85 persen, sementara Vardy membukukan 80 persen.

Rekor Buruk

Jesse Lingard
Gelandang Timnas Inggris, Jesse Lingard, siap jadi algojo di adu penalti. (AP Photo/Matthias Schrader)

Rekor adu penalti Inggris pada adu penalti sangat buruk. The Three Lions hanya meraih satu kemenangan pada tujuh kesempatan terakhir.

Hasil positif dicatat atas Spanyol pada Piala Eropa 1996. Sedangkan enam kekalahan lain memupus harapan mereka melaju ke babak berikut.

"Semoga pemain melupakan kegagalan masa lalu. Mereka berkesempatan menulis sejarah baru," kata pelatih Inggris, Gareth Southgate, dikutip Daily Mail.

Catatan Kane

Kane sukses mengeksekusi dua penalti pada fase grup Piala Dunia tahun ini. Namun, pemain Tottenham Hotspur tersebut akan menghadapi tekanan berbeda pada babak tos-tosan.

"Sulit berlatih penalti. Terlebih setelah bermain 120 menit. Fisik dan mental sudah lelah," ungkap Kane. 

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya