Pelatih Persija: Stefano Lilipaly Pemain Berbahaya

Persija Jakarta akan menghadapi Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu (2/12/2018).

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 02 Des 2018, 09:20 WIB
Diterbitkan 02 Des 2018, 09:20 WIB
Persija Jakarta Vs Bali United
Gelandang Persija Jakarta, Stefano Lilipaly, menggiring bola saat melawan Bali United pada final Piala Presiden di SUGBK, Jakarta, Sabtu (17/2/2018). Persija menang 3-0 atas Bali United. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Jakarta Persija Jakarta akan menghadapi tuan rumah Bali United dalam laga pekan ke-33 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu (2/12/2018). 

Seperti halnya Persija yang sudah kembali diperkuat oleh Andritany Ardhiyasa dan Riko Simanjuntak, Bali United sudah bisa kembali memainkan Stefano Lilipaly dan Ricky Fajrin yang sebelumnya membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2018. Hadirnya Stefano Lilipaly pun menjadi perhatian khusus Stefano Cugurra Teco.

"Stefano Lilipaly adalah pemain yang sangat bagus dan berbahaya. Dia juga pernah bermain di Persija dan kini mengenakan seragam Bali United. Ia adalah pemain yang sangat bagus dan saya juga pernah melihatnya bermain di Timnas Indonesia, sangat bagus," pujian Teco untuk Lilipaly.

Persija jelas datang ke Bali untuk mendapatkan tiga poin maksimal demi menjaga asa mereka meraih gelar juara Liga 1 2018 mengingat saat ini mereka hanya tertinggal satu poin dari PSM Makassar yang berada di puncak klasemen. Kehadiran Stefano Lilipaly pun langsung membuat Teco menegaskan pentingnya fokus permainan terutama saat harus bertahan.

"Ketika kami kehilangan bola atau dalam situasi bertahan, kami harus melakukan penjagaan yang benar. Kami harus berkonsentrasi karena dia (Lilipaly) adalah pemain yang juga bisa mencetak gol," tegas Teco.

Persija saat ini mengoleksi 56 poin dari 32 pertandingan Liga 1 2018. Hanya dengan tersisa dua pertandingan hingga akhir musim, Persija berusaha keras tidak terpeleset agar bisa memiliki kesempatan terbuka menyalip PSM Makassar yang berada di puncak klasemen dalam tikungan terakhir Liga 1 2018.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya