Drama 5 Gol, Arema FC Bekuk Persela Lamongan

Arema FC memetik kemenangan perdana di Shopee Liga 1 2019 usai mengalahkan Persela Lamongan 3-2.

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 27 Mei 2019, 22:27 WIB
Diterbitkan 27 Mei 2019, 22:27 WIB
Arema FC Vs Persela Lamongan
Shopee Liga 1 Arema FC Vs Persela Lamongan (Bola.com/Adreanus Titus)

Jakarta - Arema FC meraih kemenangan perdana di Shopee Liga 1 2019 pada percobaan ketiga. Mereka menaklukkan Persela Lamongan 3-2 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Senin (27/5/2019).

Dedik Setiawan menjadi bintang kemenangan Singo Edan pada laga yang disiarkan Indosiar ini dengan sumbangan dua gol. Raihan tiga poin membuat Arema FC naik ke posisi 10 klasemen sementara Shopee Liga 1 2019. Adapun Persela harus tercecer di urutan ke-17 dengan nilai satu.

Bermain di depan pendukungnya, Arema melakukan tekanan sejak awal babak pertama. Namun, sejumlah peluang melalui aksi Dedik Setiawan dan tembakan Ricky Kayame yang mengenai tiang belum mengubah keadaan.

Keasyikan menyerang, gawang Arema kawalan Utam Rusdiana justru kebobolan pada menit ke-10 melalui aksi Alex Goncalves. Berhasil merangsek masuk ke lini pertahanan Arema, Alex kemudian melepaskan tembakan kaki kiri yang berubah arah ke gawang setelah mengenai Arthur Cunha.

Namun, keunggulan Persela hanya bertahan selama dua menit. Dendi Santoso berhasil mencetak gol penyeimbang setelah memaksimalkan umpan Makan Konate.

Memasuki menit ke-26, Persela kembali membalikkan keadaan melalui Hambali Tolib. Berawal dari aksi individunya yang melewati dua pemain Arema, Hambali kemudian melepaskan tembakan mendatar dan bola gagal diantisipasi Utam.

Semenit berselang, publik tuan rumah kembali bergemuruh setelah Dedik Setiawan mencetak gol penyeimbang. Memanfaatkan umpan Ricky Kayame, Dedik kemudian melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti yang menghujam gawang Persela kawalan Dian Agus Prasetyo.

Tiga menit kemudian, Dedik kembali mencatatkan namanya di papan skor sekaligus membantu Arema berbalik unggul menjadi 3-2. Memanfaatkan umpan terobosan Ricky, Dedik kemudian melepaskan tembakan kaki kiri yang merobek jala Persela. Hingga turun minum tak ada gol tambahan.

Memasuki babak kedua laga, Arema semakin percaya diri melancarkan serangan ke lini pertahanan Persela. Lini serang pasukan Milomir Seslija semakin berbahaya setelah Sylvano Comvalius masuk menggantikan Ricky Kayame pada menit ke-73.

Baru masuk, Comvalius sudah langsung memberikan teror di depan gawang Persela. Namun, dua peluang yang dihasilkannya masih bisa dijinakkan kiper Dian Agus.

Pada menit ke-90', Dedik hampir menambah koleksi golnya setelah menerima umpan dari Makan Konate. Namun, bola sepakan hasil penyelesaiannya itu kali ini kurang maksimal. Hingga peluit panjang, tak ada gol tambahan untuk Arema FC.

Susunan pemain

Arema FC (4-3-3): Utam Rusdiana (kiper), Johan Alfarizi, Hamka Hamzah, Arthur Cunha, Hanif Sjahbandi (belakang), Alfin Tuasalamony, Hendro Siswanto, Makan Konate (tengah), Dedik Setiawan, Dendi Santoso, Ricky Kayame (depan)

Pelatih: Milomir Seslija (Bosnia)

Persela Lamongan (4-3-3): Dian Agus Prasetyo (kiper), Samsul Arifin, Mawouna Amevor, Arif Satria, Birrul Walidain (belakang), Lucky Wahyu, Kei Hirose, Malik Risaldi (tengah), Rafinha, Hambali Tolib, Alex Goncalves (depan)

Pelatih: Aji Santoso (Indonesia)

 

Sumber: Bola.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya