Cari Pemain Anyar, Celta Vigo Bidik Striker Uruguay

Celta Vigo ingin datangkan Abel Hernandez dari CSKA Moscow. Ia diproyeksikan untuk menggantikan Maxi Gomez

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 03 Jun 2019, 05:30 WIB
Diterbitkan 03 Jun 2019, 05:30 WIB
Barcelona, Celta Vigo, Copa del Rey
Barcelona saat melawan Celta Vigo. (AP/Lalo R. Villar)

Liputan6.com, Jakarta Celta Vigo akan menyelesaikan penandatanganan striker Uruguay Abel Hernandez. Musim ini status Hernandez bebas transfer.

Diario AS mengklaim bahwa pemain berusia 28 tahun telah setuju untuk bergabung dengan Celta Vigo. Kini ia tinggal menunggu pengumuman resmi dari klub.

Hernandez sudah mengakhiri kontrak di CSKA Moscow awal pekan ini. Striker ini hanya mencetak tiga gol dalam 14 penampilan untuk tim Rusia.

Masa kejayaan Hernandez paling terkenal adalah saat bertugas enam tahun di klub Italia Palermo. Saat itu, ia mencetak 36 gol di 122 penampilan sebelum pindah 2014 ke Hull City.

Gantikan Rekan Senegara

Hernandez mencetak 39 gol dari 111 penampilan untuk tim Inggris itu. Tapi kontraknya tidak diperpanjang pada musim panas lalu, dan dilaporkan hampir bergabung dengan Leeds United sebelum pindah ke Rusia.

Laporan itu mengklaim striker itu akan menggantikan rekan senegaranya Maxi Gomez - yang telah banyak dikaitkan dengan keluar dari Celta Vigo musim panas ini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya