Jakarta - Marcus Rashford mengakhiri spekulasi terkait masa depannya dengan menandatangani kontrak baru bersama Manchester United (MU). Dia meneken perjanjian hingga Juni 2023, Senin (1/7/2019).
MU dan Rashford sudah berdiskusi tentang kontrak baru sejak musim 2018/2019 berlangsung. Saat itu, Rashford disebut meminta gaji yang nilainya terlalu tinggi.
Advertisement
Baca Juga
Namun, setelah terus berdiskusi, MU memutuskan untuk meyanggupi keinginan Rashford. Pemain bernomor punggung 10 itu menyatakan lega bisa menunjukkan komitmen untuk bertahan di Old Trafford.
"Manchester United selalu menjadi bagian dari hidup saya sejak saya bergabung ketika berusia 7 tahun. Klub ini telah membentuk pribadi saya, baik itu sebagai pemain maupun sebagai pria," ujar Rashford.
"Saya selalu merasa terhormat bisa mengenakan jersey MU."
"Saya ingin berterima kasih kepada Ole Gunnar Solskjaer dan staf pelatih di MU atas apa yang mereka berikan kepada saya."
"Saya akan berusaha keras untuk membantu MU meraih target pada masa mendatang. Saya ingin menjadi kebanggaan suporter MU," ungkap Rashford.
Marcus Rashford menjadi satu di antara pemain dengan bayaran tertinggi di MU. Ia diperkirakan mendapat bayaran mencapai 300.000 pound per pekan.
Tanggapan Ole Gunnar Solskjaer
Manajer MUÂ Ole Gunnar Solskjaer dikabarkan lega dengan keputusan Marcus Rashford. Ia menyebut Rashford sebagai tumpuan Manchester United pada musim mendatang.
"Marcus Rashford adalah satu di antara pemain terbaik di Inggris. Ia adalah pemain muda yang luar biasa dengan kemampuan yang natural," ungkap Solskjaer.
"Ia adalah contoh keberhasilan akademi MU. Ia sangat mengerti artinya menjadi pemain Manchester United," ungkap manajer asal Norwegia tersebut.
Â
Sumber:Â Bola.com
Advertisement