Jelang Piala AFF 2019, Timnas Indonesia U-18 Jajal 3 Klub Jawa Timur

PSSI mengagendakan Timnas Indonesia U-18 akan menghadapi tiga klub Jawa Timur sebelum mentas di Piala AFF U-18 2019.

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 14 Jul 2019, 08:30 WIB
Diterbitkan 14 Jul 2019, 08:30 WIB
Timnas Indonesia U-16
Pelatih Timnas Indonesia U-16, Fakhri Husaini pada sesi konferensi pers jelang laga melawan Iran. (AFC)

Jakarta Timnas Indonesia U-18 diagendakan PSSI untuk melakoni uji coba dengan tiga klub Jawa Timur sebelum tampil di Piala AFF U-18 2019. Tim yang dilatih Fakhri Husaini itu akan menghadapi Persibo Bojonegoro, Deltras Sidoarjo, dan Persekabpas Pasuruan.

Uji coba tersebut akan berlangsung di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, masing-masing pada 18, 20, dan 22 Juli 2019.

Adapun, Timnas Indonesia U-18 akan tampil di Piala AFF U-18 di Vietnam pada 6-19 Agustus mendatang. Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha Destria mengatakan, bahwa uji coba Timnas Indonesia U-18 di Jawa Timur ini difasilitasi oleh Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jawa Timur.

"Bagi Timnas Indonesia U-18, uji coba ini menjadi ajang persiapan jelang Piala AFF U-18 nanti. Saat ini Timnas Indonesia U-18 sedang menjalani pemusatan latihan di Cikaran, Kabupaten Bekasi. Mereka akan bertolak di Jawa Timur pada tanggal 16 Juli 2019," kata Tisha dinukil dari laman PSSI.

Sekretaris Asprov Jawa Timur, Amir Burhanuddin, akan menyambut Timnas Indonesia U-18 dengan meriah. Lawatan tim berjulukan Garuda Nusantara ini ke Jawa Timur juga sekaligus meminta doa sebelum terjun ke Piala AFF U-18.

"Tentu kami sangat antusias sekali Timnas Indonesia U-18 bisa menggelar uji coba di Jawa Timur. Alasanna tentu ini bisa menjadi pemanasan sebelum Liga 3 2019 Jawa Timur dimulai pada 26 Juli," tutur Amir.

"Ini sekaligus meminta doa restu pada masyarakat Indonesia, khususnya Jawa Timur agar Timnas Indonesia U-18 sukses di Piala AFF U-18 di Vietnam, semoga juara," imbuhnya.

Jadwal Rangkaian Uji Coba Timnas Indonesia U-18

Trivia_Suporter Timnas Indonesia_1 (Bola.com/Adreanus Titus)
Trivia_Suporter Timnas Indonesia_1 (Bola.com/Adreanus Titus)

Kamis, 8 Juli 2019

Timnas Indonesia U-18 Vs Persibo Bojonegoro

Kick Off Pukul 15.00 WIB

 

Sabtu, 20 Juli 2019

Timnas Indonesia U-18 Vs Deltras Sidoarjo

Kick Off Pukul 19.00 WIB

 

Senin, 22 Juli 2019

Timnas Indonesia U-18 Vs Persekabpas Pasuruan

Kick Off Pukul 15.00 WIB

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya