Bayern Munchen Hentikan Perburuan Winger Manchester City

Pelatih Manchester City, Pep Guardiola telah menyatakan sikapnya terkait Leroy Sane.

oleh Liputan6.com diperbarui 17 Jul 2019, 04:00 WIB
Diterbitkan 17 Jul 2019, 04:00 WIB
Laga Man United vs Man City
Penyerang Manchester City, Leroy Sane (kedua kanan), berselebrasi setelah mencetak gol ke gawang Manchester United dalam laga lanjutan Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Rabu (24/4). Laga Man United vs Man City berakhir dengan kemenangan 2-0 untuk tim asuhan Josep Guardiola. (AP/Jon Super)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Juara Bundesliga, Bayern Munchen sepertinya bakal menghentikan perburuan Leroy Sane. Tim berjuluk Die Rotten itu menyerah untuk memboyong winger Manchester City tersebut.

Bayern memang tengah gencar berburu winger baru. Mereka baru ditinggal oleh dua winger andalan mereka, Frank Ribery dan Arjen Robben yang memutuskan tidak memperpanjang kontrak di Allianz Arena.

Salah satu winger yang coba digaet oleh The Bavaria adalah Leroy Sane. Winger Manchester City itu tampil impresif selama dua musim terakhir di lini serang City sehingga tim pelatih Bayern tertarik untuk memboyongnya.

Namun laporan Sky Sports di Jerman mengungkapkan bahwa pihak Bayern tidak akan melanjutkan perburuan mereka terhadap sang winger. Mereka terkendala harga mahal yang dipatok Manchester City.

 

Tidak Dijual

Bintang Premier League dengan Harga Jual Termahal
Leroy Sane (Manchester City) (AFP/Paul Ellis)... Selengkapnya

Beberapa waktu yang lalu, Pep Guardiola sudah menyatakan sikapnya terkait pendekatan Bayern terhadap Sane. Ia menegaskan bahwa sang winger tidak akan dijual di musim panas ini.

Sebagai langkah untuk menghalau Bayern,City mematok harga yang mahal untuk Sane. Mereka hanya mau menjual sang pemain di angka 100 juta pounds.

Pihak Bayern sudah beberapa kali menego harga itu, namun sang juara EPL tidak bergeming. Alhasil mereka memutuskan untuk mundur dari perburuan sang pemain.

Sumber: Bola.net

Saksikan juga video menarik di bawah ini:

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya