Penawaran Manchester United untuk Mario Mandzukic Terlalu Murah

Mario Mandzukic dikabarkan menjadi satu nama yang masuk dalam klausul pertukaran Juventus dengan striker Manchester United, Romelu Lukaku.

oleh Hesti Puji Lestari diperbarui 03 Agu 2019, 05:00 WIB
Diterbitkan 03 Agu 2019, 05:00 WIB
Euforia Pemain Juventus Saat Raih Scudetto
Striker Juventus, Mario Mandzukic berpose dengan Piala Liga Italia Serie A di Stadion Allianz, Turin (19/5/2019). Juventus berhasil meraih 97 angka dengan unggul 11 angka dari Napoli yang berada di peringkat kedua. (AP Photo/Antonio Calanni)

Jakarta Manchester United dikabarkan sedang dalam pembicaraan lanjutan untuk kepindahan striker Juventus, Mario Mandzukic. Manajemen The Red Devils ingin menebus Mandzukic dengan nilai tak lebih dari 15 juta euro atau sekitar Rp236 miliar.

Mario Mandzukic dikabarkan menjadi satu nama yang masuk dalam klausul pertukaran Juventus dengan striker Manchester United, Romelu Lukaku. Kabar teranyar menyebut jika rumor itu tidak benar.

Malansir Football Italia, Jumat (2/8/2019), kepindahan striker jangkung milik La Vecchia Signora itu terpisah dari strategi transfer yang santer dikaitkan. Mandzukic punya klausul pembelian sendiri jika memutuskan merapat ke Manchester United.

Sayangnya, Setan Merah hanya menawarkan dana tak lebih dari 15 juta pounds atau sekitar Rp236 miliar untuk memboyong mantan pemain Atletico itu ke Old Trafford. Harga itu bahkan lebih rendah dari rekrutan muda Manchester United, Daniel James.

Sekadar informasi, James didatangkan dari Swansea City pada pertengahan Juni 2019 dengan kontrak senilai 15 juta pounds atau sekitar Rp258 miliar. Padahal, Mario Mandzukic lebih kenyang pengalaman ketimbang Daniel James.

 

Tak Lagi Mendapat Tempat di Juventus

Kedatangan Maurizio Sarri menyebabkan kondisi kurang menguntungkan buat Mario Mandzukic. Posisinya di starting line up Nyonya Tua tergeser.

Sarri lebih mempercayakan posisi penyerang tengah kepada Cristiano Ronaldo. Itu berarti Mandzukic hanya jadi penghangat bangku cadangan musim depan.

Hengkang menjadi satu cara yang bisa dilakukan. Namun ke Manchester United, mungkin bukan menjadi pilihan yang tepat.

Manajer Setan merah, Ole Gunnar Solsjaer, pernah mengatakan akan lebih mengandalkan pemain muda dalam skemanya musim 2019-2020. Sementara Mandzukic  telah menginjak usia 33 tahun pada 21 Mei 2019.

 

Sumber: Bola.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya