Liputan6.com, Lyon - Presiden Olympique Lyon, Jean-Michel Aulas, menegaskan timnya takkan Moussa Dembele ke Chelsea di bursa transfer musim dingin Januari 2020.
Chelsea sebelumnya dikabarkan sudah meluncurkan tawaran resmi untuk Dembele. Namun, proposal senilai 34 juta pounds (Rp 614 miliar) itu ditolak mentah-mentah oleh Lyon.
Meski demikain, Chelsea disebut-sebut belum akan menyerah mengejar penyerang 23 tahun itu. Proposal baru senilai 40 juta pounds plus Olivier Giroud kabarnya bakal jadi penawaran berikutnya dari tim London Barat tersebut.
Advertisement
Akan tetapi, Aulas kemudian mengeluarkan pernyataan bahwa klub tak berniat melepas mantan pemain Celtic tersebut. Lyon menegaskan Dembele adalah bagian penting dari proyek klub ke depan dan takkan dilepas ke Chelsea.
Komentar Aulas
"Dembele tidak akan pergi. Di satu sisi, dia ingin tetap bersama Lyon. Ini cara terbaik baginya untuk terus meningkatkan permainannya," kata Aulas di Soccerway.
"Ada tawaran untuknya dan pemain lain, tetapi pemain yang ingin kami pertahankan, tidak akan pergi pada Januari," Aulas menambahkan.
Advertisement
Statistik Dembele
Dembele sendiri sudah membela Lyon dalam 27 pertandingan di semua kompetisi musim ini. Pemain asal Prancis itu juga menyumbangkan 13 gol dan tiga assist.
Saksikan video pilihan di bawah ini: