Hardiknas, Pemain Persija U-18 Muhammad Uchida Sebut Pendidikan Penting Buat Atlet

Pemain Persija U-18 Muhammad Uchida mengaku tetap memprioritaskan pendidikan karena menjadi atlet ada batas umurnya.

oleh Defri Saefullah diperbarui 02 Mei 2020, 14:00 WIB
Diterbitkan 02 Mei 2020, 14:00 WIB
uhammad Uchida Sudirman
Muhammad Uchida, pemain Persija U-18 yang juga atlet muaythai utamakan pendidikan (Persija)

Liputan6.com, Jakarta Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) pada Sabtu, 2 Mei hari ini turut diperingati pemain Persija U-18, Muhammad Uchida. Sebagai atlet, Uchida mengaku tak pernah menganggap enteng arti penting pendidikan.

Uchida menilai pendidikan menjadi hal yang penting bagi seorang atlet. Menurutnya, kesibukan di lapangan tak menjadi alasan bagi atlet sepak bola termasuk pemain Persija seperti dirinya meninggalkan dunia pendidikan.

"Kalau menurut saya pendidikan itu penting. Walau nantinya akan menjadi atlet dan berhasil, pendidikan tetap menjadi nomor 1. Apalagi kita tidak selamanya bisa menjadi atlet," ucapnya seperti dikutip situs Persija.

Saat ini Uchida berstatus sebagai pelajar di SMA Negeri 70 Jakarta. Ia tidak lupa membagi waktu antara sekolah dengan aktivitas latihan bersama tim junior Persija.

Apalagi beberapa waktu lalu ia juga sempat menjalani trial ke Spanyol bersama tim Deportivo Alaves.

"Memang susah bagi waktunya, saya sendiri sempat beberapa kali izin. Namun sekolah saya memberikan dipensasi seperti memberikan tugas untuk dikerjakan di rumah. Selain itu juga ada susulan juga saat ujian, di situlah kita manfaatkan waktunya," katanya.

 

Dua Aktivitas

Pemain Timnas Indonesia U-16, Muhammad Uchida
Muhammad Uchida (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Peraih medali Perunggu SEA Games 2019 untuk Cabor Muaythai tersebut juga mengatakan alangkah baiknya jika pendidikan sejalan dengan prestasi yang gemilang juga. Dia berharap atlet bisa menjalankan dua aktivitas dengan berbarengan.

"Sekali lagi seorang atlet usia produktifnya juga tidak bisa lama. Makanya pendidikan ini sebagai tabungan kita di masa depan," katanya.

Saat ini, kompetisi di berbagai jenjang termasuk kompetisi junior terhenti karena virus corona covid-19.

 

Klasemen Liga 1

 
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya