Atlet 14 Tahun Tiongkok Quan Hongchan Rebut Emas Loncat Indah di Olimpiade Tokyo 2020

Quan Hongchan berhasil memukau juri loncat indah Olimpiade Tokyo 2020 hingga dua kali mampu mencetak angka sempurna.

oleh Marco Tampubolon diperbarui 06 Agu 2021, 12:45 WIB
Diterbitkan 06 Agu 2021, 12:45 WIB
Quan Hongchan, atlet loncat indah asal Tiongkok
Quan Hongchan,(15) atlet loncat indah asal Tiongkok merebut medali emas Olimpiade Tokyo 2020 lewat nomor papan 10 meter perorangan putri. (Attila KISBENEDEK / AFP)

Liputan6.com, Jakarta Bertambah lagi atlet-atlet belia yang berhasil mengukir prestasi di ajang Olimpiade Tokyo 2020. Quan Hongchan, atelt Tiongkok yang baru berusia 14 tahun merebut emas dari cabang loncat indah.

Tampil di nomo papan 10 meter putri, Hongchan meraih nilai tertinggi 466.20, Kamis (5/8/2021). Dia unggul 40 poin dari peraih perak Chen Yuxi dan berhasil mengukir dua kali nilai sempurna, 10. Sedangkan medali perunggu jatuh ke tangan atlet Australia berdarah Tiongkok, Melissa Wu. 

Seperti dilansir dari Eurosport, Honchan merupakan atlet termuda yang memperkuat Tiongkok pada Olimpiade Tokyo 2020. Meski demikian, dia tidak canggung untuk beradu keindahan dengan atlet-atlet lain jauh lebih tua. Pada ronde kedua dan keempat, Hongchan mampu memukau juri untuk memberi nilai sempurna, 10. Tiongkok sendiri menjadi penguasa loncat indah putri sejak Olimpiade 2008.

Usai pertandingan, Hongchan mengungkapkan kunci keberhasilannya merebut emas Olimpiade Tokyo 2020. Menurutnya, pesan orangtua untuk tampil tanpa beban telah membantunya untuk menang.  

 

Rayakan dengan Jajan

Quan Hongchan, atlet loncat indah Tiongkok
Quan Hongchan, atlet loncat indah Tiongkok saat beraksi di Olimpiade Tokyo 2020 nomor papan 10 meter putri (Attila KISBENEDEK / AFP)

"Mereka berkata agar saya tidak gugup, jadilah diri sendiri tanpa memperdulikan apakah nantinya dapat medali atau tidak," kata Hongchan kepada wartawan usai penyerahan medali. 

"Kata-kata itu benar-benar membantuku," ujar Hongchan yang berencana makan latio, jajanan khas Tiongkok untuk merayakan keberhasilannya meraih emas di Olimpiade Tokyo 2020. 

Di nomor synchronised, Hongchan bermasangan dengan Chen dan berhasil merebut perak. Chen yang merebut perak di nomor 10 meter perorangan putri juga baru berusia 15 tahun. 

"Saya sangat emosional, semua kerja keras saya akhirnya terbayarkan," kata Chen. 

 

 

 

Kiprah Atlet Belia di Olimpiade Tokyo 2020

Hongchan sendiri bukanlah atlet termuda yang berhasil meraih medali emas pada Olimpiade Tokyo 2020. Sebelumnya, Momiji Nishiya dari Jepang yang baru berusia 13 tahun sudah lebih dulu merasakannya saat memenangkan cabang olahraga skateboard nomor street beberapa hari yang lalu.

Di nomor ini, ketiga peraih medali bahkan belum berusia 17 tahun. Perak berhasil direbut atlet skateboard asal Brasil Rayssa Leal yang juga baru berumum 13 tahun. Sementara medali perunggu juga menjadi milik atlet Jepang berusia 16 tahun, Funa Nakayama. (selengkapnya baca di sini)

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya