Liputan6.com, Jakarta- Sevilla akan bertemu Getafe pada lanjutan La Liga Spanyol, Minggu (9/1/2022). Sevilla menargetkan poin penuh demi terus mengejar pemuncak klasemen Real Madrid.
Saat ini Real Madrid terus tancap gas di puncak klasemen La Liga dengan mengoleksi 49 poin, unggul delapan dari Sevilla yang masih menyisakan dua pertandingan tunda.
Baca Juga
Semalam Real Madrid menang telak 4-1 atas Valencia. Sevilla pun mau tidak mau harus menang saat bersua Getafe.
Advertisement
Meski main di kandang sendiri, Sevilla harus waspada. Getafe pada awal tahun 2022 ini sukses membuat kejutan dengan mengalahkan Real Madrid 1-0.
Simak jadwal La Liga tersisa pekan ini di halaman berikutnya:
Jadwal
Minggu, 9 Januari 2022
20.00 WIB Rayo Vallecano vs Real Betis
22.15 WIB Sevilla vs Getafe
Senin, 10 Januari 2022
00.30 WIB Alaves vs Athletic Bilbao
00.30 WIB Osasuna vs Cadiz
03.00 WIB Villarreal vs Atletico Madrid
Advertisement
Selanjutnya
Selasa, 11 Januari 2022
03.00 WIB Espanyol vs Elche