Ten Hag dan Salah Ukir Rekor di Laga MU vs Liverpool

Ada dua rekor tercipta di laga seru MU vs Liverpool. Ten Hag dan Salah yang mengukir tinta emas tersebut.

oleh Thomas diperbarui 23 Agu 2022, 06:45 WIB
Diterbitkan 23 Agu 2022, 06:45 WIB
Manajer MU Erik ten Hag bersalaman dengan pelatih Liverpool Jurgen Klopp
Manajer MU Erik ten Hag bersalaman dengan pelatih Liverpool Jurgen Klopp (AFP)

Liputan6.com, Jakarta Manchester United sukses mengalahkan rival abadinya Liverpool di pekan ketiga Liga Inggris 2022/2023 pada Selasa (23/8/2022) dini hari WIB. Setan Merah menang tipis 2-1. Ada dua rekor tercipta di laga MU vs Liverpool ini.

Bermain di kandang sendiri, Stadion Old Trafford, MU unggul cepat di menit 15 lewat aksi individu menawan winger Jadon Sancho. Gol kedua MU tercipta di awal babak kedua melalui Marcus Rashford yang lolos dari jebakan off-side.

Liverpool membalas satu gol lewat sundulan Mohamed Salah di menit 81. Salah menyambar bola muntah tembakan Fabio Carvalho yang ditepis penjaga gawang MU, David de Gea.

Kemenangan 2-1 MU ini membuat manajer Erik ten Hag menorehkan sejarah baru. Dilansir Opta, Ten Hag menjadi manajer pertama dalam sejarah MU yang bisa meraih kemenangan pertama di ajang resmi bersama klub saat melawan Liverpool.

Ten Hag sebelumnya gagal menang pada dua laga awalnya di Liga Inggris bersama MU. The Red Devils secara mengejutkan selalu kalah pada dua laga awal musim 2022/2023 dari Brigton and Hove Albion dan Brentford.

Kemenangan atas Liverpool ini juga membuat Ten Hag membawa MU keluar dari zona degradasi. MU kini nangkring di posisi 14 klasemen Liga Inggris dengan koleksi tiga angka. Liverpool terpuruk di posisi 16 karena baru mendapat dua poin.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Mo Salah

Hasil Liga Inggris MU vs Liverpool
Striker Liverpool Mohamed Salah bersaing dengan bek Manchester United Lisandro Martinez (kanan) pada laga pekan ketiga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Selasa (23/8/2022) dini hari WIB. Secara luar biasa MU menang perdana di Liga Inggris musim 2022/2023 dengan mengalahkan rival abadi Liverpool 2-1. (Photo by Paul ELLIS / AFP)

Rekor tak hanya dibuat Ten Hag d laga MU vs Liverpool. Winger Liverpool Salah juga menorehkan tinta emas. Pemuda asal Mesir itu kini sah menjadi pemain tersubur Liverpool dalam laga melawan MU.

Total Salah sudah membuat 10 gol ke gawang MU saat berseragam Liverpool. Eks pemain AS Roma dan Chelsea itu unggul satu gol dari eks kapten Liverpool Steven Gerrard.

Sebelumnya Salah berbagi tempat dengan Gerrard sebagai pemain Liverpool yang paling sering menjebol gawang MU.

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS


Susunan Pemain MU vs Liverpool

MU: De Gea, Dalot (Wan-Bissaka 86'), Varane, Martinez, Malacia, McTominay, Eriksen (Van de Beek 86'), Fernandes, Sancho (Fred 71'), Elanga (Martial 46'), Rashford (Ronaldo 86')

Liverpool: Alisson, Alexander-Arnold, Van Dijk, Gomez, Robertson (Tsimikas 85'), Elliott, Milner (Carvalho 73'), Henderson (Fabinho 59'), Salah, Diaz, Firmino


Klasemen

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya