Thomas Doll Senang Indonesia Gelar Piala Dunia U-17, Beri Pesan untuk 3 Pemain Persija

Thomas Doll senang menyaksikan Piala Dunia U-17 digelar di Indonesia. Apalagi 3 pemain Persija main di Timnas Indonesia U-17.

oleh Defri Saefullah diperbarui 11 Nov 2023, 00:03 WIB
Diterbitkan 11 Nov 2023, 00:03 WIB
Foto: Ekspresi Raihan Tiga Poin Krusial Persija Jakarta atas Persita Tangerang di Pekan ke-6 BRI Liga 1
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll antusias menyambut Piala Dunia U-17 yang digelar di Indonesia (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Liputan6.com, Jakarta Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll turut gembira Indonesia menghelat Piala Dunia U-17 2023. Timnas Indonesia U-17 membuka persaingan di grup A dengan melawan Ekuador di stadion Gelora Bung Tomo, Jumat (10/11/2023).

Gelaran akbar U-17 tentu menyita perhatian dari banyak insan sepak bola dan masyarakat umum. Meskipun ajang ini berkategorikan kelompok usia, namun negara-negara yang tergabung dalam turanmen ini tidak main-main.

Thomas Doll, sang nahkoda Persija, memberikan komentarnya terkait diselenggarakannya Piala Dunia U-17 di Indonesia. Menurutnya, acara ini akan sangat bagus karena menghadirkan bakat-bakat istimewa dari setiap negara.

"Pertama-tama, tentu saja ini perhelatan yang luar biasa dimana kita tahu bahwa Piala Dunia adalah acara yang spesial. Menurut saya itu sangat bagus karena orang-orang akan terhibur dengan bakat-bakat sepak bola dari seluruh penjuru dunia. Saya jadi teringat saat saya masih muda, acara seperti ini sangat penting bagi pesepak bola," ujar Thomas seperti dikutip situs Persija

Ia pun menambahkan bahwa pengalaman bertanding di Piala Dunia U-17 ini akan menjadi kesan yang tidak terlupakan bagi para pemain.

"Mungkin dalam beberapa tahun kedepan, kita bisa melihat para pemain yang kini bermain di Piala Dunia U-17 akan bermain di Tim Nasional senior untuk membela negaranya masing-masing. Untuk para pemain muda yang bertanding di Piala Dunia U-17 2023, mereka tidak akan pernah lupakan momen ini sepanjang kariernya," ucap sang pelatih.

 

 

 

 

 

 

Thomas Doll Beri Pesan untuk 3 Pemain Persija

6 Potret Arkhan Kaka, Pemain Timnas U-17 yang Catatkan Sejarah Cetak Gol Pertama Indonesia di Piala Dunia
6 Potret Arkhan Kaka, Pemain Timnas U-17 yang Catatkan Sejarah Cetak Gol Pertama Indonesia di Piala Dunia (IG/arkhan8kaka)

 

Selain itu, terdapat tiga pemain dari Persija U-17 yang tergabung dalam Timnas U-17 yang akan berlaga di Piala Dunia U-17. Mereka adalah Figo Dennis Saputranto, M. Nabil Asyura, dan Jehan Pahlevi. Thomas pun memiliki pesan untuk ketiganya.

"Para pemain Persija yang bertanding di Piala Dunia U-17 nanti, semoga kalian bisa berjuang membela tim, menikmati pertandingan, tunjukkan kualitas terbaik kalian, pelajarilah apa yang bisa kalian pelajari, karena setiap pertandingan yang akan kalian jalani nanti kalian berhak untuk bangga bisa membela Indonesia di ajang Internasional," tutur Coach Thomas.

 

Thomas Doll Dukung Jerman

Persija Jakarta vs Arema FC BRI Liga 1 2023/2024
Ekspresi pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, dalam pertandingan pekan kesembilan BRI Liga 1 2023/2024 melawan Arema FC yang berlangsung di Stadion Patriot Candra Bhaga, Bekasi, Minggu (20/9/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

 

Sementara itu, bicara tentang negara asalnya, Jerman, Thomas optimistis bahwa mereka akan memiliki tim yang kuat. Ia berharap Jerman bisa melaju jauh di Piala Dunia U-17 nanti.

"Jerman selalu memiliki susunan tim yang kuat. Mereka tergabung dari akademi-akademi yang berasal dari turnamen-turnamen dan tim-tim di Bundesliga. Saya berharap mereka bisa melaju jauh di Piala Dunia U-17 nanti. Apalagi jika bisa ke final, saya akan sangat senang" katanya lagi.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya