Manchester United Bisa Segera Dapatkan Pengganti Raphael Varane

Manchester United bisa segera merekrut pengganti Raphael Varane dalam diri Jarrad Branthwaite dari Everton. Petinggi Setan Merah menargetkan kesepakatan untuk Branthwaite harus tercapai sebelum 30 Juni 2024.

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 15 Jun 2024, 22:52 WIB
Diterbitkan 09 Jun 2024, 13:30 WIB
Raphael Varane
Manchester United bisa segera mendatangkan pengganti Raphael Varane dalam diri pemain Everton Jarrad Branthwaite. (AFP/Lindsey Parnaby)

Liputan6.com, Jakarta Manchester United bisa segera mengamankan tanda tangan bek Everton Jarrad Branthwaite untuk menggantikan Raphael Varane musim depan. 

Pemain berusia 31 tahun memang sudah dikonfirmasi bakal meninggalkan Old Trafford, dengan kontraknya bersama MU berakhir pada pengujung kampanye 2023/2024. 

Branthwaite pun jadi salah satu nama suksesor yang dipertimbangkan lantaran pesepak bola asal Inggris tampil apik untuk The Toffees. Situs Transfermarkt mencatat Branthwaite sanggup mengoleksi 41 penampilan di semua ajang musim ini. 

Meski berposisi sebagai bek tengah, Jarrad Branthwaite juga berkontribusi dalam serangan dengan mencetak total 3 gol bagi timnya di Liga Inggris 2023/2024. 

Laporan Liverpool Echo via Football Transfers mengungkap Everton kini kesulitan mempertahankan bek kelahiran 2002, sehingga membuka jalan buat Setan Merah meningkatkan pengejarannya terhadap Branthwaite. 

Masih menurut laporan yang sama, Manchester United kini berharap pihaknya mampu menyelesaikan transfer Jarrad Branthwaite dalam beberapa hari mendatang. 

Para petinggi klub menargetkan kesepakatan untuk merekrut Branthwaite ke Old Trafford dapat dicapai sebelum 30 Juni 2024.

Tak Masuk Skuad Timnas Inggris untuk Euro 2024

FOTO Bek Everton, Jarrad Branthwaite
Bek Everton, Jarrad Branthwaite dikabarkan masuk radar Real Madrid. (PAUL ELLIS / AFP)

Secara teknis, transfer Jarrad Branthwaite memang masuk akal untuk dikebut Manchester United. 

Sang pemain dikonfirmasi tak masuk dalam daftar skuad Timnas Inggris di Euro 2024, sehingga memberi lampu hijau bagi Setan Merah bergerak mengamankan jasanya. 

Lebih lanjut, Everton juga sedang terdesak melakukan penjualan besar-besaran sebelum akhir bulan. Football Transfers menyebut hal itu diperlukan demi memenuhu aturan Profit and Sustainability Rules (PSR) Liga Inggris.

Jarrad Branthwaite Punya Banderol Mahal

Foto: Deretan Pencetak Gol Termuda Liga Inggris Musim 2021 / 2022 hingga Saat Ini
Jarrad Branthwaite (kiri) mendapatkan kesempatan bermain oleh Rafael Benitez saat Everton melawan Chelsea di pekan ke-17 Liga Inggris. Hebatnya, ia mampu tampil mengesankan dengan mencetak satu gol di usianya yang masih 19 tahun, 5 bulan, 19 hari. (AFP/Clive Burnskill)

Hanya saja yang jadi persoalan, MU tetap harus mempertimbangkan harga Jarrad Branthwaite. Sang pemain sebelumnya santer dikabarkan memiliki banderol selangit di musim panas 2024.

Kabar mengungkap The Toffees mematok mahar di kisaran 80 juta poundsterling dari klub yang meminati jasa bek bintangnya. Jumlah itu konon tak bakal serta-merta rela dipenuhi oleh Manchester United.

Alhasil Setan Merah kini mengharapkan diskon besar dari Everton. The Sun menyebut tim raksasa Liga Inggris ada di posisi terdepan untuk menjadikan Branthwaite sebagI rekrutan baru dengan potongan harga mencapai 40 juta poundsterling.

Posisi MU di Klasemen Akhir Liga Inggris 2023/2024

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya