Mees Hilgers Dipastikan Absen di Timnas Indonesia vs Bahrain, Siapa Penggantinya?

Timnas Indonesia dipastikan tidak bisa menurunkan Mees Hilgers pada lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Bahrain. Sang pemain terkena cedera dan butuh waktu pemulihan.

oleh Harley Ikhsan Diperbarui 23 Mar 2025, 23:41 WIB
Diterbitkan 23 Mar 2025, 00:01 WIB
Bek Timnas Indonesia, Mees Hilgers.
Bek Timnas Indonesia, Mees Hilgers. (Bola.com/Dok.FIFA).... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia dipastikan tidak bisa menurunkan Mees Hilgers pada lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Bahrain. Sang pemain terkena cedera dan butuh waktu pemulihan.

Kedua negara dijadwalkan bertemu di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (25/3/2025), pada Matchday 8 Grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Hilgers terkena cedera pangkal paha pada laga sebelumnya melawan Australia di Sydney Football Stadium, Kamis (20/3/2025). Dia digantikan Sandy Walsh pada menit ke-60 partai tersebut, dengan nama terakhir turut masuk ruang perawatan.

Kedua pemain absen pada sesi latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Sabtu (22/3/2025) sore WIB, bersama Ole Romeny.

"Setelah kembali ke Jakarta, Mees Hilgers menjalani serangkaian pemeriksaan medis dengan pendampingan tim dokter," tulis keterangan timnas. 

"Hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa kondisinya tidak memungkinkan untuk pulih dalam waktu yang cukup sebelum pertandingan melawan Bahrain," lanjutnya.

 

Promosi 1

Mees Hilgers Tidak Hadir di SUGBK saat Timnas Indonesia vs Bahrain

Mees Hilgers
Bek Timnas Indonesia, Mees Hilgers, saat tiba di Hotel Fairmont, Jakarta pada Jumat (21/3/2025).... Selengkapnya

Bek tengah berusia 23 tahun itu akan kembali ke Belanda untuk melanjutkan proses pemulihan bersama klubnya FC Twente. Dia tidak akan menyaksikan laga kontra Bahrain di Jakarta.

"Dengan pertimbangan tersebut, Mees akan kembali ke klubnya di Belanda untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut serta proses pemulihan bersama tim medis FC Twente," tambahnya.

Menyusul absennya Hilgers, stok pemain di lini belakang timnas berkurang. Pelatih Patrick Kluivert bisa menurunkan Kevin Diks atau Rizky Ridho untuk menggantikannya.

Situasi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Gelar Latihan dan Peningkatan Koordinasi antar Lini
Pemain Timnas Indonesia melakukan latihan jelang pertandingan lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Madya, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (22/3/2025). (Liputan6.com/Herman Zakharia)... Selengkapnya

Kedua negara sama-sama menderita kekalahan pada laga sebelumnya. Garuda dihajar Australia 1-5 di Sydney Football Stadium, Kamis (20/2/2025), dengan Dilmun Warriors harus mengakui keunggulan tuan rumah Jepang 0-2.

Hasil ini membuat peluang keduanya lolos langsung ke turnamen utama di Amerika Serikat, Kanada, dan Jepang terancam.

Timnas Indonesia dan Bahrain masih sama-sama mengoleksi enam poin. Mereka tertinggal tiga nilai dari Arab Saudi yang menduduki urutan tiga.

Jepang sudah mengamankan satu tiket otomatis. Lewat perolehan 19 angka, Samura Biru tidak mungkin terkejar dengan kompetisi menyisakan tiga pertandingan. Sementara Australia menduduki posisi dua lewat koleksi 10 poin.

Hanya penghuni dua urutan teratas yang melaju ke turnamen utama. Sedangkan posisi 3-4 masih memiliki kesempatan lolos ke PIala Dunia 2026 dengan melaju ke putaran kualifikasi selanjutnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya