Ajang uji coba Emirates Cup 2013 yang diadakan di London rupanya membuat Rafael Benitez gembira. Pelatih Napoli tersebut mengaku senang lantaran kesempatan berkunjung ke London membuatnya bisa bernostalgia dengan suasana negeri Ratu Elizabeth.
Seperti diketahui, sebelum mendarat di Napoli pada awal Juli lalu, Benitez sempat menangani dua tim asal Inggris. Pada 2004 hingga 2010, Benitez dipercaya mengambil kendali Liverpool. Kemudian November 2012 sampai Juni 2013, pria asal Spanyol itu sempat menjabat sebagai manajer Chelsea.
"Saya senang bisa kembali ke Inggris setelah pernah menang dengan Liverpool dan merebut gelar bersama Chelsea. Tapi sekarang saya bangga di sini, berada dalam tim yang kuat dan bisa memenangkan pertandingan," ucapnya.
Di ajang Emirates Cup, Napoli akan berhadapan dengan Arsenal di Stadion Emirates. Pada laga yang akan digelar Sabtu (3/8/2013) malam WIB, Benitez berjanji akan menyajikan permainan yang berkualitas.
"Pertandingan melawan Arsenal akan menyulitkan. Tapi kami ingin menang dengan memainkan sepakbola terbaik yang menemukan keseimbangan antara serangan dan pertahanan. Hal utama bagi kami adalah untuk meningkatkan diri dalam laga pra musim," sebut pelatih berusia 53 tahun ini.
Di pertandingan kedua, Napoli akan menghadapi wakil Turki, Galatasaray. Laga itu sendiri akan diadakan pada Minggu (4/8/2013) besok di tempat yang sama. (Afc)
Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/11ByKcI">Juventus Sempatkan Diri Berwisata di San Francisco</a>
* <a href="http://bit.ly/13Cf1ao">Madrid Kalahkan Barca Dalam Perburuan Bocah 11 Tahun</a>
* <a href="http://bit.ly/1399ubH">Debut Sempurna Martino Bersama Barcelona</a>
* <a href="http://bit.ly/14pceYz">Ironis, MU Gampang Dapat Sponsor Baru Ketimbang Pemain</a>
* <a href="http://bit.ly/1bUtI1P">Chelsea Siapkan Rp 621 M untuk Rooney</a>
* <a href="http://bit.ly/16gfIZw">Foto Messi Main Gila dengan Wanita Ternyata Rekayasa!</a>
* <a href="http://bit.ly/14P4iJf">Wow... Arema Malang Mulai Dikenal di Brasil</a>
Benitez Senang Balik Lagi ke Inggris
Sebelum membesut Napoli, Rafael Benitez pernah menangani dua tim Inggris yaitu Liverpool dan Chelsea.
diperbarui 03 Agu 2013, 10:16 WIBDiterbitkan 03 Agu 2013, 10:16 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKPB Ulil Ryanto
Di Hadapan Puluhan Ribu Pendukung, Imam Yakin Menangkan Pilkada Depok 80 Persen
Cara Menyetel Karburator Agar Irit Bensin, Pahami Mitos dan Faktanya
VIDEO: Siswa Kelas 3 SD Kritis Usai Dianiaya Kakak Kelas, Apa Penyebabnya?
Menelisik Prospek Sektor Saham Perbankan saat Pasar Bergejolak
Pengamat Sebut Pramono Bisa Menang 1 Putaran di Pilkada Jakarta Jika Anak Abah dan Ahoker Bersatu
7 Potret Limbad dan Anak Kompak Nonton Konser JKT48, Girang Jadi Wota
Mengenal Pengertian hingga Perbedaan UMP, UMR dan UMK
Kerahkan Alat Berat, Tim Penyelamat Berjibaku Cari Korban Serangan Israel di Permukiman Warga Beirut
Lirik Lagu Perihal Kepekaan dari The Rain, Sentilan untuk Diri yang Kurang Peka
Cara Cek Nomor dan Lokasi TPS, Lengkap dengan Link Cek DPT Online
Apa Arti Kind, Ketahui Makna dan Bedanya dengan Nice dan Good