Pembalap Formula 1 dari tim Red Bull-Renault, Sebastian Vettel gagal mengamankan tempat di posisi pertama saat memulai GP Jepang, Minggu (13/10/2013) waktu setempat. Vettel yang hanya meraih catatan waktu 1 menit 31.089 detik pada sesi kualifikasi dikalahkan rekan timnya sendiri, Mark Webber yang mengukuhkan waktu 1 menit 30.915 detik.
Meski kalah, Vettel tetap menaruh hormat pada rekannya tersebut. Ia pun memberi selamat pada Webber yang sebelumnya menebar ancaman tak akan memberikan kemenangan untuknya. [Baca:Webber Tak Akan Beri Kemenangan Buat Vettel]
"Pertama-tama, selamat untuk Mark. Saya pikir dia melakukan putaran dengan sangat baik," puji Vettel untuk Webber. "Saya senang dengan hasilnya. Kami (Red Bull-Renault) ada di barisan terdepan. Mobil kami sangat fantastis. Saya menikmati kualifikasi ini dan saya senang ada di posisi kedua."
Vettel memiliki peluang besar untuk mengamankan status gelar juara musim ini. Jika pada balapan nanti ia menang, maka perolehan poinnya yang saat ini berjumlah 272 angka bakal bertambah menjadi 297. Dengan begitu, poinnya tak akan lagi bisa dikejar dan ia berhak menyabet gelar juara meski balapan masih menyisakan empat kesempatan lagi.
Kalah dari Webber, Vettel Beri Selamat
"Pertama-tama, selamat untuk Mark. Saya pikir dia melakukan putaran dengan sangat baik," puji Vettel untuk Webber.
diperbarui 13 Okt 2013, 12:00 WIBDiterbitkan 13 Okt 2013, 12:00 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Dugaan Korupsi di Bank Pemerintah, Kredit Modal Kerja Rp2 Miliar Digelapkan
Kisah Gus Maksum Sembuhkan Pemabuk Hanya dengan Sepucuk Surat, Karomah Wali
Semeru, Gunung Tertinggi Jawa yang Menyimpan Misteri
Tidak Melulu Putih Ini Warna-Warna Petir
Relawan Prabowo Dukung Isran Noor, Kode IKN Lanjut?
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 23 November 2024
Melihat Desa Kecil di NTB yang Membangkitkan Harapan Hutan Bakau
Pertama di Asia, Hotel Berkonsep Storytelling Resmi Dibuka di Jakarta
Survei PUSKAPI, Banyak Warga Musi Banyuasin Belum Tahu Ada Pilkada Sumsel 2024
Waktu Terbaik Sholat Taubat, Lengkap dengan Bacaan Dzikir dan Doanya
Maruarar Sirait: Jokowi dan Prabowo Hanya Dukung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta
Jelajah Keunikan dan Pesona Pulau Tikus Bengkulu