Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia akan menjalani laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Jumat (15/11/2024). Kali ini, anak asuh Shin Tae-yong akan menjamu Jepang di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.
Ada sejumlah hoaks yang sempat beredar terkait Timnas Indonesia. Hoaks ini menyebar melalui media sosial maupun aplikasi percakapan. Lalu apa saja hoaks seputar Timnas Indonesia Berikut beberapa di antaranya:
Advertisement
Advertisement
Baca Juga
1. Cek Fakta: Satir Pesan Berantai FIFA Nyatakan Bahrain Kalah WO dari Timnas Indonesia karena Wasit Curang
Beredar di media sosial postingan pesan berantai Bahrain dinyatakan kalah WO dari Timnas Indonesia oleh FIFA. Postingan itu beredar sejak awal pekan lalu. Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 14 Oktober 2024.
Berikut isi postingannya:
Â
"Kabar gembira...?BAHRAIN dinyatakan Kalah WO oleh FIFA?
Paris - Harian tidak ternama spanyol melaporkan. Pasca laga kualifikasi piala dunia penuh kontroversi yg melibatkan Tuan Rumah Bahrain vs Indonesia yg berkesudahan imbang, Ketua PSSI menyampaikan Nota keberatan dan sikap protes akan hasil akhir yg merugikan skuad Garuda.
Dalam laga tersebut, ditemukan berbagai macam kejanggalan dan keanehan yg berujung adanya sebuah Goal diluar Waktu resmi yg tertera yg berujung pada kegagalan Skuad Sin Tae Yong meraih kemenangan perdana dia kualifikasi round 3. Disamping itu juga sang pengadil juga kerap menjadi sorotan di laga tersebut.
Dan setelah melalui rapat internal FIFA yg berakhir siang tadi, badan Sepakbola tertinggi tersebut memutuskan BAHRAIN Dinyatakan Kalah WO dan Indonesia mendapatkan kemenangan 3 - 0 yg secara otomatis menempatkan Indonesia di peringkat 2 klasemen sementara dg point 5 di bawah Jepang.
Sementara sang pengadil akan mendapatkan hukuman larangan memimpin pertandingan 7 turunan.
Contoh tugas mengarang bebas pada mata pelajaran bahasa Indonesia di sekolah. Hiburan sejenak hehhehe ??????"
Lalu benarkah postingan pesan berantai Bahrain dinyatakan kalah QO dari Timmnas Indonesia oleh FIFA?
Simak dalam artikel berikut ini…
2. Cek Fakta: Hoaks Video Pidato Presiden FIFA Berikan Kemenangan Bagi Timnas Indonesia atas Bahrain
Beredar di media sosial postingan video Presiden FIFA Gianni Infantino berpidato memberikan kemenangan bagi Timnas Indonesia atas Bahrain. Postingan itu beredar sejak awal pekan ini. Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 14 Oktober 2024.
Dalam postingannya terdapat video Infantino berbicara dengan Bahasa Inggris dengan teks terjemahan sebagai berikut:
"Keputusan menambahkan waktu injury time setelah melewati sangat merugikan Timnas Indonesia. Kepada para pecinta sepak bola dan dengan ini pertandingan tersebut tidaklah sah. Dan pertandingan tersebut apakah harus diulang atau tidak dengan ini FIFA memutuskan selanjutnya poin sepenuhnya akan diberikan"
Postingan video itu juga dilengkapi tabel klasemen dengan Indonesia berada di posisi kedua di bawah Jepang. Akun itu menambahkan narasi "Semoga beritanya benar #garudaindonesia #garudadidadaku #menyalasemangatku"
Lalu benarkah postingan video Presiden FIFA Gianni Infantino berpidato memberikan kemenangan bagi Timnas Indonesia atas Bahrain? Simak dalam artikel berikut ini…
3. Cek Fakta: Hoaks Laga Timnas Indonesia Vs Bahrain Diulang 17 Oktober 2024 karena FIFA Temukan Kecurangan
Beredar di media sosial postingan video yang mengklaim laga Timnas Indonesia Vs Bahrain akan diulang pada 17 Oktober 2024 karena FIFA menemukan kecurangan.
Postingan itu beredar sejak pekan lalu. Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 11 Oktober 2024.
Dalam postingannya terdapat video yang mengklaim bahwa FIFA akan mengulang laga Timnas Indonesia Vs Bahrain karena menemukan kecurangan wasit di laga sebelumnya.
Video itu juga menyebutkan bahwa laga Timnas Indonesia VS Bahrain akan digelar pada 17 Oktober 2024. Akun itu juga menambahkan narasi:
"Ayo lah FIFA kita ciptakan Fair Play klo pun king indo kalah secara fair, kita bs menerima nya"
Lalu benarkah postingan video yang mengklaim laga Timnas Indonesia Vs Bahrain akan diulang pada 17 Oktober 2024 karena FIFA menemukan kecurangan?
Simak dalam artikel berikut ini…
Â
Penulis: Aqmarina Aulia Jami
Â
Tentang Cek Fakta Liputan6.com
Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.
Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi patner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.
Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.
Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.
Advertisement