Bukber Nge-Hits di Hotel Berbintang Ala Mahasiswa Jogja

Di tempat-tempat berikut, Anda bisa nikmati bukber nge-hits atau sekadar hang out bersama teman-teman

oleh Sulistyo Hadi diperbarui 05 Jul 2016, 20:22 WIB
Diterbitkan 05 Jul 2016, 20:22 WIB
bukber ala mahasiswa jogja
Di tempat-tempat berikut, Anda bisa nikmati bukber nge-hits atau sekadar hang out bersama teman-teman

Liputan6.com, Jakarta - Ramadan menjadi momentum untuk meningkatkan ibadah serta menjadi ajang silaturahmi dan reuni bagi mayoritas umat muslim di Indonesia. Dengan semakin banyak grup dan komunitas yang kita ikuti di smartphone , undangan kegiatan buka puasa dengan teman dan sahabat bisa datang silih berganti.

Bagi generasi millennial, acara buka puasa bersama bukan sekedar reuni maupun silahturahmi namun juga menjadi eksistensi mereka di dunia media sosial. Selain menu dan harga yang menarik, lokasi dan suasana kekinian menjadi salah satu nilai yang dicari.

Berikut 4 hotel berbintang di kota pelajar Yogyakarta yang menjadi destinasi pilihan mahasiswa kekinian untuk mengadakan buka puasa bersama.

1. Greenhost Boutique Hotel

Lokasi Film Ada Apa Dengan Cinta 2 ini menjadi destinasi favorit mahasiswa untuk share location di social media sekaligus menikmati sajian buka puasa dengan nuansa seni. Hotel yang berlokasi di Jalan Prawirotaman Brotokunsuman Yogya mengusung konsep eco green and art hote,l menawarkan menu berbuka puasa dengan konsep Parade Sambal Nusantara di Art Kichen.

Setiap minggunya akan disajikan 10 sambal khas Indonesia seperti Sambal Petai, Sambal Bajak, Sambal Tomat, Sambal Dabu-Dabu, Sambal Basil Cabe Merah di Minggu pertama Ramadan dan berganti 10 sambal yang berbeda lagi di minggu berikutnya. Sajian menu Indonesia seperti Nasi Goreng Jawa, Pudding Gula Jawa, Ayam Rendang Payakumbuh, Sop Jejamuran serta Live Cooking Mie Godhog yang semuanya dapat di nikmati dengan harga Rp 79.000,-


2. Indies Heritage Jogja

bukber ala mahasiswa jogja
Di tempat-tempat berikut, Anda bisa nikmati bukber nge-hits atau sekadar hang out bersama teman-teman

2. Indies Heritage Jogja

Hotel dengan interior klasik yang berlokasi di Prawirotaman Jogja, bisa di bilang termasuk dalam buka puasa di hotel yang paling murah dan nikmat. Karena hanya dengan Rp. 50.000 / orang kita sudah dapat menikmati sajian takjil dan menu buka puasa yang beragam, seperti bubur kacang hijau, jajanan pasar dan yang paling seru adalah live cooking Bakmi Goreng Jawa yang lezat. Tiap terlalu ramai sehingga tidak harus antri panjang untuk menikmati beragam menu yang tersedia. Lokasi ini pilihan favorit mahasiswa karena interior hotel yang menarik sehingga banyak spot foto menarik selama buka puasa di Indies Heritage Jogja.


3. The 101 Hotel

bukber ala mahasiswa jogja
Di tempat-tempat berikut, Anda bisa nikmati bukber nge-hits atau sekadar hang out bersama teman-teman

3. The 101 Hotel

Hotel berbintang 4 yang berlokasi di jalan Mangkubumi Tugu Yogya ini, menawarkan paket all you can eat Ramadan Gaul dengan harga Rp. 80.000,- / orang di Pasiraman Pool Bar. Menu Indonesia dengan varian yang banyak pilihan seperti ikan masak mangut, pecel madiun, cap cay sayur dan aneka sajian takjil seperti kolak dan kelapa puding. Suasana buka puasa di pinggir kolam renang dengan latar belakang bangunan hotel yang cantik berhiaskan lampu merupakan perpaduan suasana buka puasa yang menarik sembari menikmati sajian menu yummy yang tersedia.


4. Hyatt Regency Hotel

bukber ala mahasiswa jogja
Di tempat-tempat berikut, Anda bisa nikmati bukber nge-hits atau sekadar hang out bersama teman-teman

4. Hyatt Regency Hotel

Hotel ternama berbintang 5 di Palagan Tentara Pelajar Yogyakarta menjadi salah satu lokasi favorit buka puasa mahasiswa, beragam menu Indonesia yang disajikan secara prasmanan dengan harga Rp 75.000 / orang sangat cocok untuk kantong mahasiswa. Bila cuaca sedang cerah, mahasiswa bisa melakukan reservasi meja di Bogeys Teras Resto dengan view lapangan golf, namun sayang saat penulis melakukan bukber di sana, cuaca sedang hujan sehingga bukber dipindah ke dalam ruangan dengan additional table.

Penulis :

Bima Rizky

IG : @bima_rizkyf

Mahasiswa UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Amanda Deby

IG : @amandadks

Mahasiswa Universitas Gadjah Mada Yogyakarta

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini.

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya