Bogor Bersiap Gelar Pesta Rakyat Cap Go Meh nan Meriah

Event tahunan Cap Go Meh dirayakan kembali oleh Kota Bogor dengan mengusung konsep budaya pemersatu bangsa.

oleh Nur Aida Tifani diperbarui 29 Jan 2018, 09:00 WIB
Diterbitkan 29 Jan 2018, 09:00 WIB
Pesta rakyat cap go meh street Festival 2016 di Bogor, dihadiri ribuan warga.
Pesta rakyat cap go meh street Festival 2016 di Bogor, dihadiri ribuan warga.

Liputan6.com, Jakarta Perayaan hari tahun baru Imlek di Indonesia biasanya tak lengkap jika tak disertakan dengan acara Cap Go Meh yang digelar setiap hari ke-15 atau dua minggu setelah perayaan Imlek. Biasanya Cap Go Meh turut dihadirkan sebagai rangkaian dari perayaan kemeriahan tahun baru Imlek.

Kali ini event tahunan Cap Go Meh (CGM) akan digelar di banyak kota di Indonesia. Kota Bogor merupakan salah satu di antaranya yang kembali menggelar pesta rakyat CGM. Keberagaman festival budaya Nusantara ini akan diselenggarakan pada Jumat, 2 Maret 2018 mendatang.

Meskipun Cap Go Meh merupakan festival perayaan Tionghoa, Pesta Rakyat CGM di Bogor ini akan mengusung tema "Ajang Budaya Pemersatu Bangsa". Sehingga kesenian budaya yang atraktif dari Kota Bogor dan Jawa Barat serta kesenian daerah lainnya turut disertakan dalam kegiatan acara.

Pergelaran budaya lainnya yang juga ikut ditampilkan dalam pergelaran acara Pesta Rakyat CGM, meliputi kesenian asal Kalimantan, Jawa Tengah, Madura, Sumatera Barat serta budaya Betawi.

"Semangat pluralisme yang ditanamkan bersama dengan masyarakat Bogor menjadi salah satu ciri dan identitas kita dalam menjaga kesatuan bangsa," ujar Ketua Pelaksana Pesta Rakyat CGM 2018, Arifin Himawan.

Gelaran budaya dari banyak daerah dapat menunjukkan persatuan nasional yang diperlihatkan dalam bentuk kekayaan bangsa Indonesia.

Helaran perayaan CGM kota Bogor sengaja dibentuk oleh masyarakat kepada masyarakat kembali sehingga disebut dengan pesta rakyat. Tujuan dari adanya pesta rakyat ini juga dibuat untuk mengedepankan kepentingan bersama dan memelihara sikap toleransi.

Perayaan Pesta Rakyat CGM nantinya akan dilaksanakan di sepanjang Jalan Suryakencana, Kota Bogor. Tak hanya melibatkan warga Bogor dan sekitarnya saja, pergelaran acara ini juga dapat menjadi daya tarik bagi wisatawan dari dalam dan luar negeri.

Sebagai salah satu ajang kebanggan Kota Bogor, Arifin mengapresiasi segala dukungan dan antusias masyarakat, yang setiap tahunnya menyaksikan acara dan ikut serta memberikan persembahan kepada Pesta Rakyat Cap Go Meh.

Saksikan Video pilihan di Bawah ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya