Top 3: Bacaan Niat Sholat Hajat Lengkap dengan Doa dan Tata Cara

Artikel tentang bacaan niat Sholat Hajat lengkap dengan doa dan tata caranya menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6-Liputan6.com.

oleh Sulung Lahitani diperbarui 25 Feb 2024, 11:44 WIB
Diterbitkan 25 Feb 2024, 11:44 WIB
Ilustrasi sholat di masjid. (Dok. Pixabay)
Ilustrasi sholat di masjid. (Dok. Pixabay)

Liputan6.com, Jakarta Sholat hajat menjadi salah satu sholat sunah yang dianjurkan untuk diamalkan para muslim. Sholat hajat menjadi sarana mendekatkan diri kepada Allah SWT bagi muslim yang sedang mengalami kesulitan atau memiliki hajat agar keinginannya segera dikabulkan Allah SWT. 

Keinginan atau hajat yang di maksud bukanlah yang keluar dari syariat agama atau yang dilarang dalam Islam, seperti meminta jodoh atau karier yang sukses.

Artikel tentang bacaan niat Sholat Hajat lengkap dengan doa dan tata caranya menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6-Liputan6.com. Disusul dengan artikel tentang rekomendasi drakor episode pendek.

Sementara itu artikel terpopuler ketiga tentang pasangan zodiak yang posesif.

Berikut Top 3 Citizen6:

1. Bacaan Niat Sholat Hajat, Lengkap dengan Doa dan Tata Caranya

Ilustrasi sholat
Ilustrasi sholat (Photo by Thirdman from Pexels)

Sholat hajat tidak berbeda dengan sholat-sholat sunah lainnya. Sholat hajat bisa diamalkan 2 sampai 12 rakaat dengan satu salam dalam setiap dua rakaat sehingga berjumlah 12 rakaat.

Untuk melaksanakan sholat hajat, berikut niat sholat hajat, doa dan tata caranya, seperti melansir dari NU Online, Sabtu (24/2/2024).

Selengkapnya...

2. 6 Rekomendasi Drakor Episode Pendek, Sehari Tamat

Drakor My Name
Serial My Name segera tayang di Netflix. (Foto: Netflix)

Dalam kehidupan yang kita jalani saat ini, kita hampir tidak punya waktu untuk istirahat dan sulit untuk menonton drama Korea (drakor) favorit.

Tak heran jika banyak dari kita mencari hal-hal singkat yang bisa membuat kita tenang dan terhibur. Seperti beberapa drakor dengan episode pendek terbaik ini yang bisa menjadi pilihan tontonan Anda di sela-sela kesibukan aktivitas harian. 

Berikut rekomendasi drakor dengan episode penek terbaik yang wajib ditonton, seperti melansir dari Pinkvilla, Sabtu (24/2/2024).

1. My Name

My Name merupakan salah satu drama Korea dengan episode pendek yang wajib ditonton di Netflix. Drakor dengan 8 episode ini bercerita tentang Yoon Ji Woo yang melihat pembunuhan ayahnya dan tidak siap melepaskannya tanpa membalas dendam dari para pembunuhnya.

Di sana, dia bertemu detektif lain, Jeon Pil Do, yang menjadi pendukungnya selama ini, dan mereka menjadi dekat.

Selengkapnya...

3. 5 Pasangan Zodiak yang Posesif dalam Hubungan, Takut Kehilangan Pasangannya

Pasangan
Ilustrasi pasangan. (Foto: Ilustrasi AI)

Dalam hal berkencan dan menjalin hubungan, sifat posesif bisa disebabkan oleh banyak faktor, seperti rasa tidak aman, takut ditinggalkan, atau keinginan untuk mengendalikan segalanya.

Meskipun sikap posesif tidak selalu negatif, tapi sikap posesif yang berlebihan bisa menyebabkan masalah dalam hubungan seperti kecemburuan, ketidakpercayaan dan manipulasi emosional.

Ternyata, beberapa zodiak ini dikenal sangat posesif terhadap pasangan dalam menjalin hubungan. Penasaran apa saja zodiaknya? Ini dia, seperti melansir dari Times of India, Sabtu (24/2/2024).

Selengkapnya...

INFOGRAFIS: 6 Tips Lindungi Diri dari Pelecehan Seksual (Liputan6.com / Abdillah)
INFOGRAFIS: 6 Tips Lindungi Diri dari Pelecehan Seksual (Liputan6.com / Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya