Rencanakan Pernikahan Tradisional yang Anda Impikan di Sini

Bridestory bersama Wardah mengadakan kolaborasi bagi para calon pengantin yang menginginkan pernikahan dengan konsep tradisional.

oleh Unoviana Kartika Setia diperbarui 04 Agu 2016, 18:30 WIB
Diterbitkan 04 Agu 2016, 18:30 WIB
Pernikahan Tradisional
Bridestory bersama Wardah mengadakan kolaborasi bagi para calon pengantin yang menginginkan pernikahan dengan konsep tradisional.

Liputan6.com, Jakarta Meskipun terkesan lebih rumit, tetapi pesta pernikahan tradisional masih diminati banyak pasangan di Indonesia. Pernikahan yang kental dengan acara adat selalu ada di hati para calon pengantin dan keluarga besar.

Namun salah satu kesulitan pasangan yang ingin merencanakan pernikahan tradisional adalah melibatkan banyak vendor. Apalagi dengan kesibukan para calon pengantin yang masih harus bekerja saat mempersiapkan pernikahan.

Andhira Rachmawati, Country Director Bridestory Indonesia, mengatakan, karena tingginya peminat pernikahan tradisional, Bridestory bersama Wardah mengadakan kolaborasi bagi para calon pengantin yang menginginkan pernikahan dengan konsep tradisional.

Saat semua vendor pernikahan berkumpul dalam satu marketplace, tentu hal ini akan sangat memudahkan bagi para calon pengantin. Pada Agustus ini, Bridestory meluncurkan konten khusus pernikahan tradisional, yang menghadirkan jutaan inspirasi pernikahan dari berbagai budaya di Indonesia.

"Melalui fitur ini, para calon pengantin dapat dengan mudah menemukan inspirasi pernikahan tradisional untuk hari spesial mereka, mulai dari dekorasi, aksesori, busana, hingga tata rias," kata Andhira di Jakarta, Rabu (3/8/2016).

Sementara untuk berkolaborasi dengan Wardah, Bridestory membuat TVC khusus untuk konten pernikahan tradisional. Selain itu, ada pula artikel-artikel seputar tren pernikahan tradisional sekaligus tips-tips menarik.

Andhira menjelaskan, berdasarkan data analisis Bridestory, foto-foto pernikahan tradisional lebih banyak disimpan oleh para konsumen. Ini artinya para calon pengantin menganggap pernikahan tradisional memiliki makna yang indah untuk hari spesial.

"Indonesia sangat kaya akan adat istiadat dan budaya, termasuk di dalamnya tradisi pernikahan. Melalui peluncuran traditional wedding section ini, kami berharap dapat membantu serta memenuhi kebutuhan setiap calon pengantin," ujar Andhira.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya