Metode Potong Rambut Aneh Ini Bisa Bikin Gigit Kuku

Metode potong rambut yang terbilang unik ini, bisa bikin Anda gigit kuku menunggu hasilnya.

oleh Ivana Sitanggang diperbarui 12 Agu 2016, 18:00 WIB
Diterbitkan 12 Agu 2016, 18:00 WIB
Potong Rambut
Metode potong rambut yang terbilang unik ini, bisa bikin Anda gigit kuku menunggu hasilnya.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Dengan semakin berkembangnya dunia kecantikan, terdapat banyak inovasi dalam membuat wanita terlihat lebih cantik. Selain alat-alat perawatan kecantikan terbaru, teknik-teknik kecantikan yang unik juga banyak dieksplorasi.

Seperti teknik potong rambut unik yang dilakukan sebuah salon di Jerman. Dengan merekam proses potong rambut ke dalam video, mereka melakukan gaya potong rambut terbalik ke arah atas. Video ini kemudian membuat heboh para pengguna internet, karena hasil potongan rambut yang ternyata terlihat sungguh memukau. 

Seperti dilansir dari Marieclaire.com, Rabu (10/8/2016), video cepat yang diunggah di Instagram ini adalah salah satu hasil karya dari penata rambut di salon M&M FRISEURE. Ia membagi rambut pelanggan menjadi 4 bagian, lalu dengan menggunakan alat styling seperti gel, hairstylist membuat rambut tegak ke atas dan kemudian memotong dengan rata.

Hasilnya? Tak disangka terlihat sangat bagus dan normal. Banyak penonton video ini yang kemudian mengagumi metode potong rambut yang terbilang unik dan aneh. 

Tak perlu memakan waktu lama, video ini kemudian mendapatkan lebih dari jutaan penonton, yang meninggalkan ribuan komentar terhadap cara potong rambut ini.

Bagaimana dengan Anda? Berani mencoba metode potong rambut aneh yang satu ini?

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya