Agus Yudhoyono Stylish Pakai Jas Garis di Pelantikan Anies-Sandi

Mantan cagub DKI Jakarta 2017 Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) hadir di acara pelantikan Anies-Sandi dengan gaya yang stylish

oleh Novi Nadya diperbarui 16 Okt 2017, 21:02 WIB
Diterbitkan 16 Okt 2017, 21:02 WIB
Agus Yudhoyono
Penampilan mantan cagub DKI Jakarta Agus Yudhoyono saat hadir di acara pelantikan Anies-Sandiaga (Foto: live streaming liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta Di tengah tamu undangan yang hadir pada acara pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Anies-Sandi, hadir mantan cagub Agus Harimurti Yudhoyono  (AHY) di Istana Negara, Senin (16/10/2017). AHY baru terlihat saat akhir pelantikan di antara lalu-lalang para undangan.

Tubuhnya yang menjulang tinggi dan tegap tertangkap kamera. Ia memakai jas hitam degan motif garis kecil warna putih. Tak seperti kebanyakan para tamu yang memilih jas hitam polos. Meski ia tetap memakai kemeja putih dan dasi warna hitam yang mainstream.

AHY terlihat menjadi salah satu sosok muda di antara para tokoh politik nasional lainnya. Gaya rambut pendek yang rapi juga membuatnya semakin tampan dan fresh. 

Gaya AHY Selama Kampanye Cagub DKI 2017

2016122-AHY-HF1
Cagub DKI Jakarta, Agus Harimurti Yudhoyono (kiri) menyalami warga saat sosialisasi di Jalan Menteng Tenggulun, Jakarta, Kamis (22/12). Agus bersosialisasi sambil berkeliling ke beberapa RW di kawasan tersebut. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Gaya AHY dalam keseharian dan saat kampanye Cagub DKI Jakarta 2017 lalu juga terlihat stylish. Ia selalu memakai polo shirt atau kaus berkerah warna hitam.

Lengkap dengan beberapa elemen di kaus seperti nama, nomor, dan bendera Indonesia. Sesekali ia menambahkan vest dengan hoodie atau bomber jaket untuk tampilan yang semakin stylish. 

Agus - Sylvi Akui Kekalahan-AHY-Jakarta- Johan Tallo-20170215
Calon Gubernur Agus Harimurti Yudhoyono didampingi istrinya saat melakukan konferensi pers di Posko Kemenangan AHY-Sylvi di Wisma Proklamasi, Jakarta, Rabu (15/2). (Liputan6.com/Johan Tallo)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya