Liputan6.com, Seoul - Terobosan demi menciptakan perdamaian di Semanjung Korea dilakukan Presiden Korea Selatan Park Geun-Hye. Dirinya menyatakan siap duduk satu meja dan berdialog dengan Pemimpin Tertinggi Korea Utara Kim Jong-Un.
Kondisi di Semanjung Korea diketahui memanas beberapa dekade belakangan. Hal ini terkait dengan program nuklir yang dilancarkan oleh Korut.
Untuk mengakhiri situasi ini, Park menyebut pertemuan dengan Jong-Un nantinya dilakukan tanpa pre-kondisi. Walau begitu, dalam konfrensi pers yang digelar di Ibu Kota Seoul, Park tidak bisa memastikan kapan pertemuan ini akan terwujud.
"Posisi saya adalah untuk meredakan ketegangan di wiliyah dan mewujudkan unifikasi yang damai. Agar ini terwujud saya siap bertemu siapa pun," sebut Park seperti dikutip dari Reuters, Senin (12/1/2015).
"Jika ini bisa membantu, saya siap bertemu Korut tanpa ada pra-kondisi," sambung dia.
Sampai saat ini, selain dari pernyataan Presiden Park, belum ada langkah konkrit dari kedua negara untuk mewujudkan pertemuan Korut-Korsel.
Semenjak Korea terpisah dua, Korut dan Korsel kerap menujukkan ke tidak akurannya. Bahkan kedua pemimpin negara hanya bertemu dua kali sejak perang dunia II berakhir. Namun di awal 2015, titik terang perdamaian di semanjung Korea mulai terlihat. Ini dimulai kala Pemimpin Tertinggi Korut Kim Jong-Un menyampaikan pidato tahun baru yang bernada positif terkait situasi semenanjung Korea.
"Bila suasana dan atmosfirnya baik, maka tidak ada alasan untuk tidak menggelar pertemuan tingkat tinggi Korea," sebut Jong-Un dalam pidato tahun barunya.
Walau begitu, Pyongyang untuk diajak berunding selalu mengirimkan penolakannya. Korsel pun menuding hal ini diambil agar persoalan pelanggara HAM Korut tidak terungkap di muka publik. (Ger/Mut)
Presiden Korsel Park Geun-Hye Siap Ajak Kim Jong-Un Berdialog
Presiden Korsel menyebut pertemuan dengan Jong-Un nantinya dilakukan tanpa pra-kondisi.
diperbarui 12 Jan 2015, 11:13 WIBDiterbitkan 12 Jan 2015, 11:13 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Kepanjangan KPR: Panduan Lengkap Kredit Pemilikan Rumah
Timses Ridwan Kamil-Suswono Ungkap Hasil Real Count Internal, Nyatakan Pilkada Jakarta 2 Putaran
Jelaskan Apa Itu VOC: Sejarah, Tujuan, dan Dampaknya di Indonesia
Dessert Box Bakal Tetap Populer di 2025, Rasa Apa yang Akan Jadi Primadona di Pasaran?
6 Cara agar Video Kamu Punya Banyak Views di TikTok
Top 3: Daftar Barang yang Kena PPN 12% per 1 Januari 2025
Top 3 Islami: Kisah Sunan Drajat Diselamatkan Ikan Cucut di Tengah Laut, Pendidikan Tinggi tapi Sulit Dapat Pekerjaan, Nasihat Buya Yahya
Fakta Kandungan Ceker Ayam, Potensi Tingkatkan Bahaya Kolesterol Jika Dikonsumsi Berlebihan
Bibir Tergigit Pertanda Apa? Mitos dan Fakta di Balik Fenomena Ini
Apa Itu Majas Repetisi: Pengertian, Jenis, dan Contoh Lengkap
Kapolri Waspadai Gangguan Pasca dari Hasil Perhitungan Pilkada 2024
Memahami Arti dan Makna "On Progress": Apa Artinya dan Bagaimana Penggunaannya