Liputan6.com, Tokyo - Warga negara Jepang, Kenji Goto, dikabarkan telah menjadi korban ISIS. Dalam video yang dirilis ISIS pada 31 Januari 2015, ISIS mengklaim telah memenggal kepala jurnalis tersebut.
Pemerintah Jepang pun menyelidiki keaslian video tersebut. Setelah beberapa jam dianalisis oleh polisi di Tokyo, Menteri Pertahanan Jepang Gen Nakatani menyatakan bahwa rekaman itu dinilainya sebagai asli.
"Memiliki tingkat kredibilitas yang tinggi," ucap Nakatani yang dikutip telegraph, Minggu (1/2/2015)
Hal senada disampaikan Kepala Sekretaris Kabinet Jepang Yoshihide Suga. Dia menyatakan video terbaru yang diposting oleh militan ISIS adalah kemungkinan otentik.
Kenji Goto adalah seorang wartawan lepas terkenal dan pembuat film yang pergi ke Suriah pada Oktober lalu. Dilaporkan ia pergi ke Suriah untuk membebaskan seorang warga Jepang lainnya, Haruna Yukawa. Video yang diklaim menunjukkan pemenggalan Yukawa muncul kurang dari seminggu lalu.
Sementara itu, ibunda Goto, Junko Ishido, mengaku dia tidak bisa menemukan kata-kata untuk menggambarkan kematian putranya. Goto, menurutnya, pergi ke Suriah karena kebaikan dan keberanian.
Sedangkan kakak Goto, Junichi, berharap adiknya dapat kembali ke Jepang dalam keadaan hidup. "Saya dipenuhi kesedihan (karena) dia tidak bisa melakukannya," kata Junichi.
Jepang, bekerja sama dengan Yordania, sebelumnya berusaha membebaskan Goto dan pilot Yordania, Mu'ath al-Kaseasbeh. Namun perundingan mencapai jalan buntu pada Sabtu 31 Januari pagi. (Yus)
Jepang Selidiki Keaslian Video ISIS Eksekusi Kenji Goto
Polisi Tokyo menyelidiki keaslian video ISIS yang menggambarkan pemenggalan Kenji Goto.
diperbarui 01 Feb 2015, 13:55 WIBDiterbitkan 01 Feb 2015, 13:55 WIB
Kepala Sekretaris Kabinet Jepang Yoshihide Yoga mengatakan pihaknya mengutuk tindakan ISIS tersebut.
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Sederet Benda Milik Keraton Yogyakarta yang Dijarah Inggris pada 1812
Program Tampan, Targetkan 258 Ribu Ton Beras Dengan Polda Tumpang Sari di Kebun Sawit
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Minggu 1 Desember 2024
Istana: Uji Coba Makan Bergizi Gratis Rp 10 Ribu per Porsi Sudah Berjalan Hampir Setahun
Momen Bos Kripto Makan 1 Buah Pisang Seharga Rp98,2 miliar
5 Film Tema Matematika yang Penuh Teka-teki
Waktu Sholat Tahajud Terbaik Bukan Jam 3 Pagi, Bisa Meraih Kedudukan Tinggi Kata UAH
Peringatan Keras Polda Riau terhadap Kepala Daerah Terpilih, Apa Itu?
Ma'ruf Amin Sebut Kiai yang Tidak Peduli Politik, Warna Keagamaannya Sudah Hilang
Cara Sederhana untuk Ikut Berpartisispasi dalam Hari AIDS Sedunia
Mantan Menlu RI Marty Natalegawa Sorot Peran Penting Diplomasi Profesional Hadapi Tantangan Global
Kecelakaan Maut di Bandar Lampung, Seorang Wanita Tewas Terlindas Truk Tangki