Payung Unik, Saat Kena Hujan Muncul Motif Lucu

Hari-hari hujan tidak akan lagi membosankan dengan payung lucu ini.

oleh Indy Keningar diperbarui 23 Sep 2015, 18:00 WIB
Diterbitkan 23 Sep 2015, 18:00 WIB
Payung Unik, Saat Kena Hujan Muncul Motif Lucu
Hari-hari hujan tidak akan lagi membosankan dengan payung lucu ini.

Liputan6.com, Tokyo - Bulan September akan memasuki di mana hari-hari akan didera dengan hujan. Matahari terik akan mulai absen, tergantikan guyuran deras air. Namun hal ini tak hanya terjadi di Indonesia-- di Jepang, peralihan musim panas ke musim dingin juga mengakibatkan hujan turun hampir setiap hari. 

Pada masa inilah perusahaan payung berjaya. Oleh karena itu dalam upaya menarik perhatian pembeli, mereka harus bisa memunculkan sesuatu inovatif dalam pengembangan payung-- salah satunya adalah seperti bahan payung dengan motif lucu yang akan tampak ketika terkena air ini.

Saat kering, payung polos. Namun, saat kena hujan, muncullah motif-motif lucu dan cantik. (foto: RocketNews24)

Dalam keadaan kering, payung akan terlihat polos tak bermotif. Namun, jika di bawa keluar dalam hujan, payung akan menampakkan motif-motif lucu dan cantik. Menarik, ya? Namun, dengan teknik apa gambar ini bisa muncul?

Si No Face terlihat kesepian. (foto: RocketNews24)

Ternyata, tidak serumit yang dibayangkan. Dikutip Rocketnews24, kain yang digunakan untuk payung adalah kombinasi dari dua bahan. Satu bahan kedap air untuk permukaan payung, dan bahan lainnya yang menyerap air.

Ketika terkena hujan, bagian gambar yang terbuat dari bahan serap air akan menjadi lebih gelap-- inilah yang kemudian memunculkan gambar-gambar atau motif tersebut. Penyerapan air efektif untuk motif besar maupun kecil, dengan desain payung yang beragam.

Namun, di saat hujan turun, muncul para Spirit menemaninya. (foto: RocketNews24)

Berbagai motif bisa Anda temukan di toko online Jepang seperti Rakuten.

Namun dua motif tema Ghibli tersedia di toko Donguri Kyowakoku. Tertarik? (Ikr/Rcy)

Jika beruntung, Anda akan bertemu dengan Totoro, (foto: RocketNws24)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya