Top 3: Video Propaganda Penghancuran Seoul Dirilis Korut

Di akhir rekaman, tertera peringatan Korut kepada Korsel: Semua akan hancur lebur seperti debu.

oleh Arie Mega PrastiwiTanti YulianingsihAlexander Lumbantobing diperbarui 06 Apr 2016, 19:15 WIB
Diterbitkan 06 Apr 2016, 19:15 WIB
Top 3 Global (6/4/2016)
Top 3 Global, edisi Rabu (6/4/2016)

Liputan6.com, Jakarta - Laman resmi pemerintah Korea Utara baru saja mengeluarkan video propaganda berisi 'angan-angan' pihak Pyongyang, membombardir rudal ke kediaman resmi presiden Korea Selatan serta gedung-gedung pemerintah di Seoul.

Video terbaru ini diunggah pada Selasa 5 April 2016 lalu, setelah 10 hari lalu Pyongyang mengeluarkan ancaman berupa rekaman menghancurkan Gedung Putih di Washington DC, Amerika Serikat.

Berita tentang video propaganda penghancuran Seoul, Korea Selatan yang dirilis oleh Korea Utara menarik perhatian pembaca Liputan6.com, kanal Global edisi Rabu (4/42016).

Dua berita lainnya yang tidak kalah menarik menjadi sorotan pembaca adalah tentang transgender yang mengubah dirinya menjadi seekor naga dan kematian penyanyi dangdut Irma Bule yang menarik perhatian dunia internasional. 

Top 3 Selengkapnya:

1. Korut Rilis Video Propaganda Penghancuran Seoul

Korut Rilis Video Berisi Misil Hancur Leburkan Korsel (The Guardian/ Screencap)

Rekaman berdurasi 1 menit diberi judul, 'Jika Ultimatum Kami Tak Terjawab', memperlihatkan belasan roket ditembakkan dari perangkat peluncur milik Korut, menghancurkan sejumlah bangunan dengan 'bola-bola api'.

Di akhir rekaman, tertera peringatan: "Semua akan hancur lebur seperti debu," seperti dilansir dari The Guardian.

Selengkapnya...

 

2. Potong Cuping Telinga, Transgender Ini Ubah Dirinya Jadi 'Naga'

...

Cita-cita pria ini sungguh tidak biasa. Pertama, ia mengubah dirinya menjadi wanita, sebagai seorang transgender, kemudian dia bermetamorfosa menjadi seekor 'naga'.

Demi cita-cita menjelma menjadi naga, ia bahkan tidak segan-segan menyingkirkan dua telinga dan hidungnya melalui bedah plastik. Jangan ditiru!

Selengkapnya...

 

3. Kematian Pedangdut Irma Bule Digigit Ular Jadi Keprihatinan Dunia

Irma Tewas Dipatuk Ular Saat Manggung

Insiden tewasnya penyanyi dangdut Irma Bule karena dipatuk ular kobra saat sedang manggung pada Senin, 4 April 2016 mengundang perhatian dunia. Media asing pun lantas menyoroti kasus tersebut.

Media Australia, SBS.com.au dan News.com.au memberitakan peristiwa nahas tersebut dengan judul "Indon snake dancer dies after fatal bite".

Selengkapnya...

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya