Ini yang Terjadi Jika Balita Ditinggalkan Bersama Ayahnya...

Inilah yang terjadi pada para balita ketika para ibu meninggalkan mereka dengan ayah yang sifat iseng.

oleh Nurul Basmalah diperbarui 10 Jul 2016, 19:00 WIB
Diterbitkan 10 Jul 2016, 19:00 WIB
Iseng, Ayah Dandani Bayi Mirip Harley Davidson hingga Santa Claus
Inilah yang terjadi pada anak ketika para ibu meninggalkan buah hati mereka dengan ayah yang iseng.

Liputan6.com, Jakarta - Foto-foto 'keusilan' ayah terhadap anak-anak mereka yang masih balita, tersebar di dunia maya dan mengundang banyak tawa dari netizen.

Gambar-gambar lucu tersebut memperlihatkan tingkah laku menggemaskan para ayah terhadap buah hati mereka ketika sang istri sedang tidak di rumah.

Dikutip dari Daily Mail, Minggu (10/7/2016), gambar pertama menunjukkan seorang ayah mendandani bayinya yang disebut berusia 7 bulan, layaknya seorang pengendara motor gede, moge. Dia membuat 'tato' di lengan sang bayi dan melukis kumis di wajahnya.

Tidak tanggung-tanggung, sang ayah juga mengenakan buah hatinya baju hitam bertuliskan 'Motor Harley Davidson Cycles', lengkap dengan ikat kepala. Lucunya, bayi laki-laki itu malah terlihat sangat senang.

Iseng, Ayah Dandani Bayi Mirip Harley Davidson hingga Santa Claus (Dailymail.com)

Pada foto berikutnya, kepala seorang bayi 'diubah' layaknya buah kiwi oleh sang ayah. Tak ketinggalan, sang ayah lalu menempelkan sticker pada kepala sang bayi.

Ia juga meletakkan sebuah kiwi asli di dekat kepala anaknya. Kepala bayi dan kiwi itu pun terlihat mirip, hanya saja berbeda ukuran.

Iseng, Ayah Dandani Bayi Mirip Harley Davidson hingga Santa Claus (Dailymail.com)

Selanjutnya, seorang pengguna media sosial Reddit, memosting foto 'marah' bayi perempuannya. Di bawah foto, dia menuliskan, "Aku meninggalkan anak dan suamiku selama 10 menit. Dan ini yang terjadi."

Iseng, Ayah Dandani Bayi Mirip Harley Davidson hingga Santa Claus (Dailymail.com)

Di dalam foto tersebut, terlihat seorang bayi perempuan mengenakan baju berpita merah muda, tersenyum dengan muka yang sangar.

Sang ayah ternyata menempelkan alis dan kumis palsu pada gadis kecilnya, sehingga membuat bayi perempuan itu terlihat sedang marah.

Foto selanjutnya memperlihatkan seorang bayi laki-laki dengan jenggot yang lebat dan perut berkotak-kotak. Usut punya usut, ternyata sang ayah mendandani pria kecilnya untuk pesta Halloween pertamanya.

Iseng, Ayah Dandani Bayi Mirip Harley Davidson hingga Santa Claus (Dailymail.com)

Awalnya sang ayah berniat untuk membuat anaknya terlihat seperti artis Joe Regan. Namun hasilnya sangat tak terduga. Anak laki-lakinya yang masih menggunakan popok itu terlihat seperti seorang pria dewasa dengan muka muram. 

Jenggot lebat yang dilukis si bapak pada wajah anaknya, membuat bocah muka bocah itu terlihat 'tampan'.

Inilah yang terjadi pada anak ketika para ibu meninggalkan buah hati mereka dengan ayah yang iseng.

Dalam gambar selanjutnya, terlihat seorang anak tertawa dengan ekspresi dan gaya 'rambut' yang berbeda-beda. Bocah itu didandani oleh sang ayah dengan busa sabun, saat sedang mandi. Dia diberi jenggot, alis mata, dan rambut berdiri seperti Santa Claus.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya