'Horor' Kereta Gantung Mati Semalaman di Pegunungan Alpen

Kereta gantung yang membawa pengunjung itu terjebak berada di ketinggian hampir 12.000 kaki di pegunungan Alpen.

oleh Tanti Yulianingsih diperbarui 09 Sep 2016, 11:00 WIB
Diterbitkan 09 Sep 2016, 11:00 WIB
Kereta gantung di pegunungan Alpen. (BBC)
Kereta gantung di pegunungan Alpen. (BBC)

Liputan6.com, Alpen - Tiga puluh tiga orang terjebak semalaman di kereta gantung yang menggantung tinggi di atas tanah di Pegunungan Alpen Prancis. Para pejabat mengatakan, evakuasi pun segera dilakukan.

"Dua belas orang berhasil diselamatkan pada Kamis 8 September 2016 malam, karena kabel kereta gantung mereka menggantung cukup rendah. Sehingga petugas penyelamat bisa mengeluarkan mereka dengan aman," kata Iaian Cleaver, seorang karyawan dari Perusahaan Mont-Blanc seperti dikutip dari CNN, Jumat (9/9/2016).

"Mereka mampu menuju kereta gantung penghubung yang membawa ke kota Italia, Courmayeur. Operasi penyelamatan 33 orang yang tersisa akan dilanjutkan Jumat pukul 06.30, tergantung pada cuaca," imbuh Cleaver.

Menurut informasi dari pejabat pemerintah lokal, sebelumnya pada Kamis waktu setempat, tim helikopter menyelamatkan 65 dari 110 pengendara terjebak di wilayah Chamonix dekat Mont Blanc.

Para pejabat memperingatkan bahwa upaya penyelamatan tergantung pada kondisi cuaca dan malam.

Pejabat itu mengatakan ada selimut di kabin untuk situasi darurat semacam itu. Kereta gantung itu berada di ketinggian hampir 12.000 kaki.

"Insiden itu terjadi sekitar pukul 16.30, setelah dua kabel terlilit satu sama lain," kata pejabat itu.

"Helikopter Prancis dan Italia digunakan untuk mengevakuasi penumpang." tutur Walikota Chamonix, Eric Fournier kepada afiliasi CNN, BFMTV.

Seorang turis dari Australia mem-posting gambar di Instagram setelah naik mobil kabel di Chamonix sebelumnya.

"Saya telah melakukan banyak perjalanan dengan kereta gantung, dan yang satu ini tercepat dan berguncang," kata Louise Bank. "Saya juga terkejut bahwa petugas membuka pintu kereta gantung ketika masih berayun ke sana kemari menuju tempat pemberhentian," beber turis itu.

Wisatawan lain dari Afrika Selatan memasang video yang menunjukkan pemandangan pegunungan Alpen yang tertutup salju diambil sebelum kejadian.

"Kami terjebak selama beberapa menit pagi ini dan kami takut, tapi kami belum pernah berada di dalam kereta gantung sebelumnya. Jadi kami tidak yakin apakah ini adalah normal," ujar turis yang tidak mau disebutkan namanya.

"Kami sangat lega bahwa bisa selamat, doa kami untuk orang-orang agar bisa diselamatkan secepat mungkin," jelas turis itu.

Kereta gantung Vallee Blanche Cable Car menghubungkan Aiguille du Midi di sisi gunung Prancis ke Pointe Helbronner di perbatasan Italia.

Telecabine Panoramique Mont-Blanc melintasi beberapa gletser dan ceruk-es di gunung. Chamonix terletak di bawah beberapa puncak tertinggi di Eropa.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya