3 Pasien Diduga Ebola di Vietnam & Myanmar Lakukan Pemeriksaan

Tiga pasien diduga Ebola di Vietnam & Myanmar lakukan pemeriksaan. Kedua warga asal Nigeria ini datang ke Kota Ho Chi Minh dengan pesawat

oleh Fitri Syarifah diperbarui 21 Agu 2014, 17:30 WIB
Diterbitkan 21 Agu 2014, 17:30 WIB
3 Pasien Diduga Ebola di Vietnam & Myanmar Lakukan Pemeriksaan
Tiga pasien diduga Ebola di Vietnam & Myanmar lakukan pemeriksaan

Liputan6.com, Jakarta Kementerian Kesehatan Vietnam mengatakan 2 pasien yang baru tiba dari Afrika dan diduga terjangkit ebola sedang melakukan pemeriksaan. Kedua warga asal Nigeria ini datang ke Kota Ho Chi Minh dengan pesawat dan mengeluhkan demam.

Mengutip laman Medindia, Kamis (21/8/2014), pasangan tersebut mengaku sedang melakukan perjalanan ke Vietnam dari Nigeria melalui Qatar karena urusan bisnis.

Di waktu yang sama, seorang pria (22) dibawa ke rumah sakit di Yangon, Myanmar setelah tiba di bandara hari Selasa (19/8). Ia diyakini pria lokal yang baru kembali dari Guinea dan Liberia- dua negara yang sedang dilanda wabah Ebola.

"Kami sudah mengirimkan sampel ke Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). Dan akan diperiksa apakah ketiganya terjangkit ebola atau tidak," tulis pernyataan Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit.

Tak hanya ketiga orang itu yang diperiksa, tapi orang yang menemani pria ke rumah sakit juga diperiksa.

Menilai hal tersebut, Organisasi Kesehatan Dunia mengatakan skala epidemi begitu diremehkan di kedua negara tersebut. Myanmar misalnya, negara ini disebut memiliki sistem kesehatan terburuk dan kurangnya peralatan medis. Sedangkan Vietnam baru memperkenalkan pemeriksaan suhu wajib di dua bandara internasional utama di Hanoi dan Ho Chi Minh untuk mencegah penumpang membawa virus mematikan ke negara itu.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya