Di Balik Nama Jokowi Menurut Numerologi

Coba kita lihat sosok Jokowi menurut ilmu numerologi

oleh Liputan6 diperbarui 20 Okt 2014, 14:03 WIB
Diterbitkan 20 Okt 2014, 14:03 WIB
Sumpah Jokowi
Jokowi bersumpah sebagai Presiden ke-7 RI. (Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta Bila Shakespeare pernah bertanya tentang arti sebuah nama, kebanyakan dari kita percaya sebaliknya. Nama, dalam berbagai budaya dipercaya mengandung maksud dan harapan tertentu.

Nama dianggap sebagai sebuah doa, mantra dan di dalamnya terkandung sebuah harapan. Tentu Anda tidak rela bila nama Anda "Siloyo". Anda akan lebih senang diberi nama "siganteng".

Dalam khasanah budaya dari berbagai belahan dunia ada ilmu yang mempelajari kaitan antara angka atau huruf dengan rincian interpretasinya. Inilah yang disebut dengan numerologi.

Numerologi adalah bentuk tertua dari ilmu nujum. Muasalnya sulit dilacak dari mana. Namun bangsa Mesir kuno, Babylonia, China dan bangsa lainnya mempunyai teori nujum dengan angka-angka. Konsepnya diambil berdasarkan fenomena alam seperti, pelangi warnanya 7 buah ada 12 beserta zodiaknya dan sebagainya.

Walau ada beberapa pengembangan variasi antara sistem-sistem numerologi, sebagian besar didasarkan pada teori matematika Yunani, dan ahli filsafat seperti Pytahgoras. Ia (Pytahgoras) percaya bahwa seluruh jagat raya ini dapat dihitung secara matematis, dan bahkan dapat dituangkan dengan angka-angka yang merupakan kunci jagat raya ini.

Numerologi dikenal dengan numeromancy atau arithomancy, pernah digunakan sebagai bentuk ramalan umum; pada saat kini, ilmu numerologi pemakaiannya hanya mengaitkan dengan analisa kepribadian dan potensi saja. Dasar kepercayaan numerologi, bahwa angka-angka terutama angka primer yaitu 1 sampai 9, mempunyai pengaruh terhadap segala segi kehidupan dan kepribadian kita.

Mari kita hitung

Nah, coba iseng-iseng, kita ulak-alik nama Presiden baru kita Joko Widodo.

Nama : J O K O W I D O D O
Angka : 1 6 2 6 5 9 4 6 4 6
Rumus : 1 + 6 + 2 + 6 + 5 + 9 + 4 + 6 + 4 + 6
Hasil : 49
Final : 4 + 9 = 13
Final 2 : 13
Final 3 : 1 + 3 = 4

Jadi angka numerologi untuk Presiden Joko Widodo adalah empat.

Ciri angka empat

Ciri utama angka empat

Dijuluki sebagai garam dunia karena menjadi tempat bersandar dan bernaung. Sikapnya praktis dan dapat dipercaya. Memiliki lebih dari apa yang diperlihatkan. Meski tidak ahli dalam mengelola perasaan, tapi stabil dan seorang pekerja yang teguh dan tekun.

Pandangannya konservatif baik dalam bidang sosial kemasyarakatan maupun dalam bidang keuangan. Jika tidak setuju dengan kebijakan atau tindakan orang lain, bisa jadi keras kepala dan menolak untuk kompromi.

Orangnya disiplin dan tertib. Dapat mengatur orang lain atau mendsiplinkan diri secara seimbang untuk melaksanakan tugas agar tujuan tercapai. Tidak takut bekerja kerja dan menjadi pekerja.

Pandai dalam membawakan diri di muka umum. Cocok menjadi pelayan masyarakat dan politikus. Bersifat teratur, patriotis, sistematis dan piawai dalama menangani rutinitas.

Angka vokal

Angka vokal

Bila jumlah huruf vokal nama Joko Widodo kita teliti, ada lima vokal. Itu artinya, orang ini mencintai perubahan, petualangan dan minat baru. Juga termasuk tipe orang yang mengutamakan kebebasan, berpikir cepat dan bergaul dengan baik. Cenderung menyukai filsafat dan penuh selidik, berpetualang dalam hati. 

Tentu, gambaran ini hanyalah ciri-ciri umum yang bisa kita baca dan lihat di primbon. Kalau ada yang keliru, bisa jadi. Karena manusia selalu berubah dan sudah pasti tidak sama.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya