Hebatnya Berikan ASI, Risiko Ibu Kena Diabetes Tipe 2 Turun

Kembali lagi terkuak manfaat menyusi sang buah hati.

oleh Benedikta Desideria diperbarui 25 Nov 2015, 19:30 WIB
Diterbitkan 25 Nov 2015, 19:30 WIB
Sedang Menyusui Kok Hamil, Harus Bagaimana?
Kaum ibu yang memberikan air susu ibu (ASI) eksklusif kerap tak menyadari dirinya tengah berbadan dua lagi. Akibatnya, sang ibu kewalahan.

Liputan6.com, New York- Kehebatan memberikan Air Susu Ibu (ASI) memang tak ada habisnya. Belum lama ini sebuah penelitian terbaru ungkap ibu yang saat hamil alami diabetes gestasional lalu menyusui ASI dalam jangka waktu lama risikonya terkena diabetes tipe 2 menurun.

Hasil studi ini ditemukan setelah peneliti dari Kaiser Permanente, California, Amerika Serikat melakukan monitoring kepada wanita yang alami diabetes gestasional selama dua tahun usai ia melahirkan.

Bila biasanya risiko ibu yang alami diabetes gestasional meningkat terkena diabetes tipe 2 namun dengan menyusui hasilnya beda. Ternyata ibu yang menyusui buah hati sekitar dua tahun, mampu kurangi risikonya untuk terkena diabetes tipe 2 seperti diungkap dalam Annals of Internal Medicine.

Menurut pemimpin studi, Erica P Gunderson menyusui menurunkan glukosa dan permintaan insulin menurun. Sehingga risiko terkena diabetes tipe 2 jadi menurun seperti dikutip dari laman Time, Rabu (25/11/2015).

Selain itu, ditemukan juga fakta dengan menyusui mamapu membantu melindungi wanita kanker payudara.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya