Liputan6.com, Jakarta - Banyak cara untuk menurunkan peluang Anda menderita penyakit jantung. Yaitu dengan meningkatkan kesehatan, bisa menyelamatkan hidup Anda.
Delapan cara di bawah ini bisa menurunkan risiko serangan jantung, dilansir laman Webmd, Rabu (3/8/2016).
1. Berhenti merokok
Advertisement
Jika merokok, Anda dua kali lebih mungkin mengalami serangan jantung, dan kemungkinan terburuknya meninggal.
2. Perbaiki kadar kolesterol
Anda mungkin terserang penyakit jantung jika memiliki kadar kolesterol total lebih dari 200, HDL (baik) kadar kolesterol di bawah 40, dan LDL (buruk) lebih dari 160, serta Trigliserida lebih dari 150.
Untuk membantu menurunkan kadar kolesterol cobalah makan diet rendah kolesterol, lemak jenuh, dan gula halus.
3. Kontrol tekanan darah tinggi
Lebih dari 50 juta orang di AS memiliki hipertensi, atau tekanan darah tinggi. Hal itu menjadikan faktor risiko penyakit jantung yang paling umum.
Olahraga, dan makanan sehat menjadi salah satu bantuan. Obat-obatan kadang juga diperlukan oleh beberapa orang.
4. Aktif
Orang yang tidak berolahraga lebih mungkin untuk menderita penyakit jantung, dan bisa mati karenanya dibandingkan dengan yang aktif. Periksa ke dokter Anda sebelum memulai program latihan baru, terutama jika tidak aktif sekarang.
5. Ikut diet jantung sehat
Konsumsi makanan yang rendah lemak, dan kolesterol. Hampir semua orang harus makan lebih banyak buah, sayuran, biji-bijian, kacang-kacangan, dan makanan nabati lainnya.
Selain itu, Anda juga bisa makan ikan (terutama salmon, atau tuna yang tinggi omega-3 asam lemak). Juga batasi garam, dan gula.
6. Berat badan ideal
Kehilangan berat badan yang banyak baik untuk jantung Anda. Hal ini juga membantu Anda menurunkan tekanan darah tinggi, dan mengelola diabetes.
7. Kontrol diabetes
Diabetes memicu lebih mungkin penyakit jantung. Banyak orang yang memiliki diabetes tidak tahu hal itu.
8. Kelola stres dan kemarahan
Setiap orang punya stres, dan itu normal. Ketika stres, dan kemarahan datang, dan itu sering terjadi adalah masalah. Mengelola stres, dan menangani kemarahan dalam cara yang sehat membuat Anda berubah.