Liputan6.com, Jakarta - Terdapat 18 RT di Jakarta banjir pada Sabtu, (1/3/2025) pagi. Kepala Pusat Data dan Informasi BPBD Jakarta Mohamad Yohan mengatakan, banjir ini terjadi akibat hujan yang turun di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya pada Jumat, (28/2/2025) kemarin.
"Menyebabkan kenaikan Bendung Katulampa menjadi siaga 3 (Waspada) pukul 17.00 WIB, Pos Depok menjadi siaga 3 (Waspada) pukul 21.00 WIB dan Pos Sunter Hulu menjadi siaga 3 (Waspada) pukul 22.00 WIB," kata Yohan dalam keterangannya, Sabtu (1/3/2025).
Baca Juga
"Serta menyebabkan terjadinya beberapa genangan di wilayah DKI Jakarta," sambungnya.
Advertisement
BPBD kemudian menyedot genangan air atau banjir di wilayah yang terdampak tersebut. "Memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat. Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat," ujarnya.
Ia pun mengimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada dan berhati-hati terhadap potensi genangan tersebut.
"Dalam keadaan darurat, segera hubungi nomor telepon 112. Layanan ini gratis dan beroperasi selama 24 jam non-stop," pungkasnya.
Â
Â
Rincian 18 RT yang Terendam Banjir
Berikut rincian 18 RT yang hingga kini masih terendam air luapan Kali Ciliwung:
Jakarta Selatan:
Kelurahan Pejaten Timur
- Jumlah: 4 RT
- Ketinggian: 80 sampai 140 sentimeter
- Penyebab: luapan Kali Ciliwung
Jakarta Timur:
Kelurahan Bidara Cina
- Jumlah: 3 RT
- Ketinggian: 70 sampai 80 sentimeter
- Penyebab: luapan Kali Ciliwung
Kelurahan Kampung Melayu:
- Jumlah: 4 RT
- Ketinggian: 100 sentimeter
- Penyebab: luapan Kali Ciliwung
Kelurahan Cawang:
- Jumlah: 5 RT
- Ketinggian: 120 sampai 140 sentimeter
- Penyebab: luapan Kali Ciliwung
Kelurahan Cililitan:
- Â Jumlah: 2 RT
- Â Ketinggian: 70 sampai 75 sentimeter
- Â Penyebab: luapan Kali Ciliwung
Advertisement
Kelurahan yang Sudah Surut
BPBD Jakarta juga melaporkan genangan air yang sudah surut di sejumlah wilayah. Berikut rinciannya:
- Â Kelurahan Cilandak Timur: 3 RT
- Â Kelurahan Pela Mampang: 1 RT
- Â Kelurahan Cipete Utara: 3 RT
- Â Kelurahan Petogogan: 29 RT
- Â Kelurahan Kedoya Selatan: 1 RT
Sedangkan jalan tergenang yang sudah surut meliputi:
- Â Jalan Puri Mutiara, Kelurahan Cilandak Barat, Jakarta Selatan.
- Â Jalan Kemang Utara IX RT 001 RW 005, Kelurahan Duren Tiga, Jakarta Selatan.
- Â Jalan Kemang Utara IX RT 004 RW 004, Kelurahan Bangka, Jakarta Selatan.
Â
Reporter:Â Nur Habibie/Merdeka
