Be Healthy: Bolehkah Anak Kecil Minum Teh?

Saat orangtua minum teh, anak terkadang ingin ikut minum, tapi amankah bagi anak kecil minum teh?

oleh Nilam Suri diperbarui 31 Mei 2017, 17:00 WIB
Diterbitkan 31 Mei 2017, 17:00 WIB
be healthy: anak kecil minum teh
Saat orangtua minum teh, anak kadang suka minta, tapi amankah bagi anak kecil minum teh?

Liputan6.com, Jakarta Saat orangtua minum teh, anak kadang suka minta mencicipi. Untuk orang dewasa, teh memang minuman yang baik dan menyehatkan. Namun bagaimana untuk anak-anak?

Dokter Karin Wiradarma dari Klik Dokter menjelaskan dalam Be Healthy edisi Rabu (31/05/2017). Menurut dokter cantik ini, boleh-boleh saja memberi anak teh untuk diminum. Menurutnya, teh juga baik untuk kesehatan anak karena kaya akan antioksidan. 

Namun ada rambu-rambu yang harus diperhatikan soal pemberian teh pada anak. Menurut dokter Karin, anak yang boleh minum teh hanya yang usianya di atas tiga tahun. Dan porsinya juga tidak boleh lebih dari dua gelas sehari. 

Selengkapnya simak dalam Be Healthy berikut ini: 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya