5 Tipe Kebahagiaan, Mana yang Sesuai dengan Anda?

Dalam hidup, ada beberapa jenis kebahagiaan. Berikut lima tipe diantaranya.

oleh Umi Septia diperbarui 04 Agu 2017, 14:00 WIB
Diterbitkan 04 Agu 2017, 14:00 WIB
Stop Baper, Ini Manfaat Bahagia Untukmu!
Tertawa akan membuat kamu mendapatkan mood yang jauh lebih baik.

Liputan6.com, Jakarta Setiap orang ingin hidup bahagia. Kebahagiaan setiap orang berbeda-beda. Ada orang yang bahagia saat menghabiskan waktu bersama kekasih, menjelajahi banyak tempat atau dengan cara memanjakan diri.

Setelah dikelompokkan, setidaknya ada lima jenis kebahagiaan dalam hidup. Mengutip laman Step to Health, Jumat (4/8/2017), berikut ini lima jenis kebahagiaan. Anda tergolong jenis yang mana?

1. Kesenangan sehari-hari

Tipe kebahagiaan yang pertama yaitu kebahagiaan yang dirasakan seseorang dalam kehidupan sehari-hari yang diisi dengan pengalaman menyenangkan. Pengalaman ini merupakan sesuatu yang dapat memberikan perasaan positif yang mengarahkan pada kebahagiaan.

Jika Anda ingin mendapatkan kebahagiaan jenis ini, Anda bisa memulai hari dengan menikmati aroma secangkir kopi, mendengarkan musik atau membaca bacaan kesukaan Anda.

2. Kebahagiaan saat melakukan aktivitas favorit 

Tipe kebahagiaan yang satu ini terjadi saat seseorang tenggelam ke dalam aktivitas yang dia jalani. Pada saat melakukannya, orang itu akan sangat menikmatinya. Misalnya terjadi saat seorang penulis sedang tenggelam dalam tulisan yang dia buat.

3. Kebahagiaan dalam suatu hubungan

Menjalin hubungan yang intens merupakan salah satu hal yang disenangi oleh sebagian orang.

Mengutip laman Step to health, ada jenis kebahagiaan yang didapatkan orang hanya melalui cinta, kepercayaan, perasaan nyaman dan terlindungi dari orang terdekat seperti pasangan, sahabat dan keluarga.

4. Kebahagiaan saat mencapai tujuan

Apakah Anda tipe orang yang berambisi? Jika ya, kemungkinan Anda merupakan tipe orang yang mendapatkan kebahagiaan jika mampu mencapai apa yang Anda targetkan.

Hal ini dapat dirasakan apabila Anda merasa segalanya menjadi lengkap saat Anda meraih hal tersebut.

5. Kebahagiaan saat hidup menjadi bermakna

Banyak orang tidak merasa bahagia karena merasa hidup mereka tidak bermakna, misalnya, orang yang hidup dalam kemelut masalah yang berkepanjangan.

Orang-orang seperti ini bisa mendapatkan kebahagiaan dengan mencari hal yang dapat membuat hidup mereka bermakna. Misalnya adalah orang yang hidup sebatang kara dapat mencari sosok keluarga dengan bergabung dengan komunitas tertentu. Hal ini dapat membantu hidup menjadi lebih bermakna. *

 

Saksikan juga video berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya