Bagi Warga Jakarta yang Mampu, Pemprov DKI Siapkan Hotel Berbayar untuk Isolasi Mandiri

Bagi warga Jakarta yang mampu, Pemprov DKI sedang menyiapkan hotel berbayar untuk isolasi mandiri.

oleh Fitri Haryanti Harsono diperbarui 25 Sep 2020, 14:00 WIB
Diterbitkan 25 Sep 2020, 14:00 WIB
FOTO: Kasus Positif Covid-19 di Jakarta Masih Tinggi
Spanduk sosialisasi terpasang di sekitar Pasar Blok B Tanah Abang, Jakarta, Selasa (1/9/2020). Hingga Selasa (1/9). jumlah kasus aktif COVID-19 di Jakarta mencapai 8.764 orang (yang masih dirawat/isolasi mandiri). Dan jumlah kasus konfirmasi secara total 41.250. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta Bagi warga Jakarta yang mampu, Pemerintah Provinsi DKI sedang menyiapkan hotel berbayar untuk isolasi mandiri. Isolasi mandiri untuk warga yang positif COVID-19 tanpa gejala (Orang Tanpa Gejala/OTG).

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta Widyastuti menerangkan, fasilitas isolasi mandiri di hotel berbayar sedang dipersiapkan.

"Saat ini, kami berkoordinasi dengan Persatuan Asosiasi Hotel untuk menyiapkan hotel berbayar buat masyarakat isolasi mandiri," terangnya saat dialog di Media Center COVID-19, Graha BNPB, Jakarta, Kamis (24/9/2020).

"Masyarakat bisa memilih hotel berbayar atau hotel yang disediakan pemerintah untuk isolasi mandiri (ada dua opsi hotel isolasi mandiri)."

Simak Video Menarik Berikut Ini:

Warga Jakarta yang Heterogen

Aktivitas Warga Jakarta di Akhir Pekan Masa Perpanjangan PSBB Transisi
Warga melakukan aktivitas di kawasan jalan Jenderal Sudirman, Jakarta,Sabtu (18/7/2020). Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memperpanjang PSBB fase transisi selama 14 hari hingga 30 Juli, seiring kasus baru COVID-19 masih tinggi di ibu kota. (merdeka.com/Imam Buhori)

Persiapan hotel berbayar untuk isolasi mandiri dilatarbelakangi masyarakat DKI Jakarta yang heterogen.

"Jadi, untuk hotel isolasi mandiri ada dua opsi. Pertama, ada yang disediakan pemerintah dan gratis. Kedua, ada beberapa hotel yang disiapkan untuk masyarakat yang mampu," lanjut Widyastuti.

"Warga DKI Jakarta ini kan heterogen. Ada yang berstatus ekonomi tinggi."

Pembekalan kesiapan hotel berbayar untuk isolasi mandir juga sedang dilakukan. Masyarakat nanti bisa memilih opsi hotel bila ingin isolasi mandiri di hotel.

"Kami juga bekerjsa sama dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif untuk menyiapkan hotel berbayar tadi," ujar Widyastuti.

 

Infografis Transportasi Publik Jakarta saat PSBB Transisi

Infografis Transportasi Publik Jakarta saat PSBB Transisi. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Transportasi Publik Jakarta saat PSBB Transisi. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya