Mengenang Vanessa Angel dan Suami, Kerap Unggah Momen Manis dan Lucu

Vanessa Angel dan suaminya Febri Ardiansyah (Bibi) meninggal dunia dalam kecelakaan menunju Surabaya.

oleh Diviya Agatha diperbarui 04 Nov 2021, 18:20 WIB
Diterbitkan 04 Nov 2021, 15:54 WIB
6 Gaya Pemotretan Terbaru Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah, Mesra Banget
Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah (Sumber: Instagram/aldosinarta)

Liputan6.com, Jakarta Kabar duka kembali datang, Kabid Humas Polda Jatim Kombes Gatot Repli Handoko mengonfirmasi kecelakaan yang dialami Vanessa Angel dan suaminya Febri Ardiansyah siang ini, Kamis 4 November 2021. Kecelakaan terjadi pukul 12.36 WIB pada tol dari arah JakartaĀ menuju Surabaya.

"Penumpang meninggal dunia atas nama Febri Ardiansyah dan Vanessa Adzania," ujar Gatot melalui pesan singkat pada News Liputan6.com, Kamis (4/11/21).

Gatot menyatakan kecelakaan tersebut melibatkan lima penumpang dengan dua orang meninggal, dan tiga lainnya terluka. Mobil Mitsubishi Pajero Sport bernopol B 1264 BJU ini mengalami kecelakaan di Tol Nganjuk KM672+400a.

Dalam unggahan Instagram Story Febri atau yang lebih sering dikenal dengan panggilan Bibi, Vanessa terlihat sedang tertidur dalam perjalanan tersebut.

"Lelah nyonyah," tulis Bibi dalam story yang diunggah sekitar 8 jam lalu.

Aktif di media sosial

Vanessa angel dan keluarga.
Vanessa angel dan keluarga. Foto: Instagram vanessaangelofficial.

Sejak beberapa tahun belakangan, Vanessa aktif mengunggah momen kebersamaan mereka di media sosial Instagram. Mulai dari unggahan manis hingga lucu kerap mengisi laman Instagram keduanya.

"Lo ada duit berapa nes? Hah? Kenapa kok tiba2 nanya duit? Hmmm nikah yuk mau ngapain lagi kita nih? Seru kayanya level baru kehidupan. Kalo kamu siap, aku siap sampe jkt kita ke singgalang beli cincin bareng. #flashback 2 tahun lalu," tulis Vanessa dalam salah satu unggahannya pada Rabu, 29 September 2021 lalu.

Vanessa pun kerap mengunggah ilmu parenting berupa menu makanan pendamping ASI (MPASI) putranya Gala Sky Andriansyah.Ā 

"Masak #mpasi Abang Gala cheeeeck... Kali ini menunya bubur tumis daging sapi. Semoga bermanfaat ya bunnn! #yukbisayuk sayang anak sayang anak," tulis Vanessa dalam video MPASI, Senin, 22 Maret 2021.Ā 

Tak hanya itu, Bibi pun kerap aktif di media sosialnya. Pada bulan Juli 2021 lalu, ia sempat mengunggah ucapan ulang tahun yang begitu manis bagi putranya tersebut.

"Happy birthday gal! Semoga papi & mami bisa jadi sosok yg baik dan berguna buat hidup gala dari kecil hingga besar kelak, kami mungkin serabutan dan terlihat ke kanak kanakan, tapi setiap hari setiap pagi siang sore sampe pagi lagi, kami cari cara terbaik biar kamu bisa jadi pribadi yg lebih baik dr ini. Love you champ," tulis Bibi.Ā 

Infografis

Infografis 5 Poin Penting Cegah Penularan Covid-19 pada Anak. (Liputan6.com/Niman)
Infografis 5 Poin Penting Cegah Penularan Covid-19 pada Anak. (Liputan6.com/Niman)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya