Liputan6.com, Jakarta - Aktris Amanda Manopo pernah berbagi rahasia di balik transformasi tubuhnya yang mengesankan. Dalam wawancaranya bersama TSMedia pada Maret 2024, pemain film '1 Imam 2 Makmum' ini mengungkapkan bahwa pola hidup sehat, termasuk kebiasaan minum air putih, memainkan peran penting dalam penurunan berat badannya.
"Defisit kalori, hitung kalori yang kamu makan dalam sehari, terus habis itu banyakin minum air putih, kalau bisa satu setengah liter, terus habis itu olahraga. Olahragaku lari, jalan, jogging, atau apapun itu. Terus Intermitten Fasting, jam makan waktunya dari 12.00 sampai 6.00 sore. Habis itu enggak makan lagi," kata Amanda menjawab pertanyaan penggemarnya.
Advertisement
Baca Juga
Cinta, Konflik dan Kehidupan Rumah Tangga Menjadi Tema dalam Film 1 Imam 2 Makmum
Amanda Manopo dan Fedi Nuril Hadirkan Kisah Haru di Film 1 Imam 2 Makmum, Ceritanya Mengajarkan Arti Cinta dan Pengampunan
6 Fakta Fedi Nuril Bintangi 1 Imam 2 Makmum Bareng Amanda Manopo, Bongkar Gaya PDKT Jelang Syuting
Dari berat awal 64 kilogram, Amanda berhasil menurunkan berat badannya menjadi 49 hingga 50 kilogram. Kombinasi antara defisit kalori, olahraga rutin, dan kebiasaan minum air putih tidak hanya membantu menurunkan berat badannya, tapi juga meningkatkan kesehatannya secara keseluruhan.
Advertisement
Apakah Minum Air Putih yang Banyak Bisa Menurunkan Kolesterol?
Tahukah kamu bahwa minum air putih secara rutin seperti yang rutin dilakukan Amanda Manopo juga dapat memengaruhi kadar kolesterol dalam tubuh? Menurut National Library of Medicine, air merupakan komponen terbesar dalam tubuh manusia, mencakup 37 s.d 65 persen dari massa tubuh.
Hidrasi yang cukup terbukti berkaitan dengan peningkatan kolesterol baik (HDL), seperti yang ditemukan dalam sebuah studi tahun 2021 tentang hubungan hidrasi dan kesehatan metabolik pada orang dewasa yang lebih tua, dikutip pada Senin, 13 Januari 2025.
Framingham Heart Study juga menekankan pentingnya asupan air yang cukup, yaitu 2,7 liter per hari untuk wanita dan 3,7 liter untuk pria. Dengan menjaga asupan cairan, fungsi tubuh dapat berjalan optimal, termasuk menjaga kesehatan metabolik.
Â
Apa Saja yang Mempengaruhi Kadar Kolesterol?
Air memiliki peran penting dalam mendukung fungsi hati, organ yang bertanggung jawab untuk memecah kolesterol. Jared Meacham, Ph.D., RD, CSCS, dalam artikel yang diulasnya di Medical News Today, menjelaskan, pola hidup sehat, seperti olahraga rutin dan pola makan seimbang, dapat menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) sekaligus meningkatkan kolesterol baik (HDL).
Meskipun hati secara alami memproduksi semua kolesterol yang dibutuhkan tubuh, makanan tertentu dapat memicu hati untuk menghasilkan lebih banyak kolesterol. Oleh karena itu, gaya hidup sehat menjadi faktor utama dalam mencegah kolesterol tinggi.
Â
Â
Advertisement
Olahraga Apa yang Cepat Menurunkan Kolesterol Tinggi?
Amanda juga menekankan peran olahraga dalam rutinitasnya. Aktivitas fisik, seperti lari dan jogging, terbukti membantu menurunkan kadar kolesterol jahat.
Hal ini sejalan dengan rekomendasi Departemen Kesehatan dan Layanan Kemanusiaan Amerika Serikat (HHS), yang menyarankan aktivitas fisik aerobik intensitas sedang selama 150 s.d 300 menit per minggu untuk mendapatkan manfaat kesehatan yang signifikan.
Sebuah studi tahun 2019 yang melibatkan 425 orang dewasa menunjukkan bahwa aktivitas fisik intensitas sedang hingga berat dapat menurunkan tekanan darah, kadar gula darah, serta meningkatkan kolesterol HDL.
Olahraga adalah salah satu cara terbaik untuk meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL). Aktivitas fisik selama 30 menit lima kali seminggu atau olahraga berat selama 20 menit tiga kali seminggu dapat memberikan manfaat yang signifikan.
Anda dapat memulai dengan langkah-langkah sederhana seperti di bawah ini, dikutip dari Mayo Clinic:
- Berjalan cepat saat istirahat makan siang.
- Mengendarai sepeda ke tempat kerja.
- Melakukan olahraga favorit Anda.
- Untuk menjaga motivasi, pertimbangkan mencari teman olahraga atau bergabung dengan komunitas olahraga.
Dengan langkah kecil yang konsisten, kesehatan yang lebih baik bukan lagi sekadar impian.
Â
Â
Tiru Kebiasaan Baik Amanda Manopo untuk Kolesterol yang Lebih Baik
Kisah Amanda Manopo membuktikan bahwa perubahan sederhana dalam gaya hidup, seperti minum air putih, olahraga, dan pola makan sehat, dapat membawa dampak besar bagi kesehatan. Kebiasaan ini tidak hanya efektif untuk menurunkan berat badan, taou juga menjaga kadar kolesterol tetap terkendali.
Bagi siapa pun yang ingin memperbaiki kesehatan atau menurunkan berat badan, tips dari Amanda dapat menjadi inspirasi. Dengan komitmen dan konsistensi, perubahan kecil dalam rutinitas harian bisa menghasilkan perubahan besar.
Advertisement