Liputan6.com, Jakarta - Kolesterol tinggi menjadi masalah kesehatan yang tak pandang bulu. Bahkan, mereka yang terlihat bugar, aktif berolahraga, dan memiliki tubuh ideal pun bisa mengalaminya.
Banyak orang mengira kolesterol tinggi hanya menyerang mereka yang obesitas atau jarang olahraga. Padahal, faktor genetik dan stres juga berperan besar.Â
Baca Juga
Hal ini dialami oleh Colin Jackson, legenda lari gawang asal Inggris. Di puncak kejayaannya sebagai atlet, dia didiagnosis menderita kolesterol tinggi meski merasa sangat sehat dan aktif.
Advertisement
Meski merasa bugar dan rutin berolahraga, ia tetap mengalami peningkatan kolesterol hingga mencapai 6,1 mmol/L, melebihi batas normal.
Setelah mengetahui kondisi tersebut, Jackson memilih cara menurunkan kolesterol tinggi secara alami.Â
Dia mengubah pola makan dengan menghindari lemak jenuh, mengurangi produk susu, dan mengonsumsi makanan yang membantu menurunkan kolesterol, seperti minuman Benecol. Dia juga mulai mengelola stres.Â
Hasilnya luar biasa. Dalam waktu tiga minggu, kadar kolesterolnya turun signifikan. Ini membuktikan bahwa cara menurunkan kolesterol tinggi tanpa obat bisa dilakukan bila seseorang berkomitmen penuh pada perubahan gaya hidup.
Christopher Dean, Menurunkan Kolesterol dengan Ubah Pola Makan
Langkah serupa diambil oleh Christopher Dean, peraih medali emas ice dancing Olimpiade 1984. Meskipun rutin beraktivitas fisik, dia juga didiagnosis memiliki kolesterol tinggi akibat riwayat penyakit jantung dalam keluarga.Â
Namun, Dean berhasil mengatasinya melalui cara menurunkan kolesterol tinggi tanpa mengandalkan obat-obatan. Dia memperbaiki pola makan, membatasi konsumsi makanan berlemak, dan mulai memperhatikan kandungan gizi dalam setiap asupan.Â
Dengan gaya hidup disiplin, dia sukses menjaga kadar kolesterol tetap stabil hingga usia 66 tahun.Â
Ini menunjukkan bahwa cara menurunkan kolesterol tidak hanya soal makan sehat, tapi juga soal konsistensi.
Advertisement
Mark Spitz, Minum Obat Kolesterol dan Makan Sehat
Mantan perenang Amerika Serikat peraih tujuh medali emas Olimpiade Munich 1972, Mark Spitz, juga tidak luput dari kolesterol tinggi, meski memiliki gaya hidup sehat.Â
Dia berhasil mengontrol kadar kolesterol dengan bantuan obat statin dan aktivitas fisik. Meski menggunakan pengobatan, Spitz tetap menekankan bahwa pola hidup sehat adalah bagian penting dari cara menurunkan kolesterol tinggi tanpa obat.
Cara Menurunkan Kolesterol Tanpa Obat
Dari pengalaman para atlet dunia, terbukti bahwa siapapun dapat menurunkan kolesterol tinggi secara alami. Namun, pastikan semua langkah dilakukan di bawah pengawasan dokter. Berikut beberapa cara yang bisa Anda terapkan:
1. Periksa Kadar Kolesterol Secara Rutin
Langkah pertama yang tak boleh dilewatkan adalah memeriksa kadar kolesterol melalui tes darah di fasilitas kesehatan. Ini penting untuk mengetahui kondisi awal dan menentukan langkah selanjutnya bersama tenaga medis.
2. Atur Pola Makan Sehat
- Hindari: Lemak jenuh dan trans dari daging merah, produk susu tinggi lemak, makanan cepat saji, dan makanan olahan.
- Pilih: Lemak sehat seperti dari alpukat, minyak zaitun, ikan berlemak (salmon, sarden), dan kacang-kacangan.
- Konsumsi lebih banyak serat larut dari oat, kacang-kacangan, kubis brussel, kacang polong, dan lentil.
- Kurangi konsumsi gula tambahan dari minuman manis dan camilan olahan.
3. Rutin Berolahraga
- Lakukan aktivitas fisik ringan hingga sedang minimal 30 menit setiap hari.
- Olahraga membantu menurunkan kolesterol LDL (jahat) dan meningkatkan HDL (baik).
4. Kelola Stres dengan Baik
- Coba teknik relaksasi seperti yoga, meditasi, atau jalan santai di alam.
- Stres kronis dapat memengaruhi kadar kolesterol dan kesehatan jantung secara keseluruhan.
5. Tidur yang Cukup
- Pastikan tidur malam berkualitas antara 7–9 jam per hari.
- Tidur yang cukup membantu metabolisme tubuh dan regulasi hormon termasuk kolesterol.
6. Hindari Kebiasaan Buruk
- Berhenti merokok karena rokok merusak pembuluh darah dan memperparah penyakit jantung.
- Batasi konsumsi alkohol karena alkohol berlebih bisa menaikkan kadar kolesterol.
7. Pertimbangkan Puasa Intermiten (Intermittent Fasting)
- Metode ini sedang diteliti sebagai cara menurunkan berat badan dan kolesterol.
- Konsultasikan terlebih dahulu dengan ahli gizi atau dokter sebelum mencobanya.
8. Lakukan Secara Konsisten
- Semua langkah di atas akan efektif bila dilakukan secara rutin dan disesuaikan dengan kondisi tubuh masing-masing.
- Pemantauan kadar kolesterol secara berkala sangat disarankan.
Advertisement
