`Live Streaming` Persalinan Kate Middleton di Media `Online`

situs berita Inggris seperti The Telegraph telah meluncurkan livestreaming dari luar rumah sakit Wing Lindo.

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 22 Jul 2013, 13:30 WIB
Diterbitkan 22 Jul 2013, 13:30 WIB
kate-midleton-130722b.jpg
.

Kate Middleton dilaporkan telah diterbangkan dari rumah orangtuanya ke London demi mengantisipasi kelahiran bayinya yang bakal berlangsung beberapa hari ini. Tapi, sampai hari ini, Kate Middleton belum tiba di rumah sakit St Mary di mana dia akan melahirkan buah cintanya bersama Pangeran WilliamSeharusnya, Kate Middleton dijadwalkan melahirkan pada tanggal 19 Juli 2013. Tapi, tanggal itu pun meleset.Sementara dunia cemas menunggu berita tentang Kate Middleton yang akan melahirkan, situs berita Inggris seperti The Telegraph telah meluncurkan livestreaming dari luar rumah sakit Wing Lindo.Seperti dilansir Business Insider, Senin (22/7/2013), The Sun juga telah mendirikan livestreaming dengan judul 'The Royal Monitor Baby'. Hal seperti ini berhasil menarik lebih dari 150.000 orang dalam 24 jam .Sementara Kate Middleton dan Pangeran William belum tiba di rumah sakit, sang kloningan telah tiba terlebih dulu di rumah sakit.(Adt/Abd)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya