Liputan6.com, Jakarta Memiliki hobi dan punya kemampuan memainkan alat musik tentu menjadi sebuah kebanggaan tersendiri. Kunci agar mahir bermain alat musik adalah berlatih dengan tekun. Alat musik yang cukup banyak digemari adalah saxophone.
Baca Juga
Saxophone atau saksofon adalah instrumen musik yang masih tergolong dalam aerophone. Saxophone berasal dari Belgia, dibuat oleh seorang pemain clarinet dan pembuat alat musik bernama Adolphe Sax oleh karena itu alat musik ini disebut Saxophone pada awal tahun 1840.
Advertisement
Saxophone umumnya dihubungkan dengan popular musik, big band music dan jazz, tetapi awalnya ditujukan sebagai instrumen orkestra dan band militer.
Namun siapa sangka jika alat musik yang terbuat dari logam ini bisa mampu menarik perhatian hewan-hewan ternak. Hal ini terjadi ketika seorang pemain saxohone tengah berlatih dengan saxophonenya di dekat lapangan ternak sapi.
Viral di Media Sosial
Ia adalah seorang pria yang tinggal di Lafayette, Oregon, pesisir Amerika Serikat. Pria ini bernama Rick Herrmann yang berusia 53 tahun. Kejadian yang membuatnya viral di media sosial adalah ketika ia sedang berlatih dengan alat musik saxophone miliknya.
Ia berlatih di pinggiran padang rumput yang banyak terlihat sapi-sapi di sebuah peternakan. Dilansir dari akun Twitter @OneGoodMan77 oleh Liputan6.com, Rabu (3/7/2019) yang merupakan akun dari anak perempuan Rick, mengunggah video viral ini yang telah ditonton sebanyak 11 juta lebih dari pengguna Twitter lainnya.
Putrinya yang bernama Erin merekam kejadian itu pada 26 Juni 2019 lalu. Ayahnya pergi ke lapangan sehingga ia bisa berlatih lagu yang ia pelajari. Video itu memperlihatkan Rick memainkan lagu hit milik Stevie Wonder 'Isn't She Lovely' sebelum beralih ke George Michael 'Careless Whisper', ada hal unik terjadi.
Tiba-tiba sapi-sapi di peternakan itu, berjalan mendekati ayahnya yang sedang bermain saxophone. Sapi itu berkumpul di sepanjang pagar untuk mendengarkannya. Setelah berkumpul, Rick memainkan saxophonenya dengan lagu 'Tequila' oleh The Champs untuk sapi-sapi itu.
my parents are such goofs they drove out to the backroads so my dad could play the cows the songs he’s been learning on the saxophone pt.1 pic.twitter.com/IHzgxtvo0N
— Erin Herrmann (@erinmherrmann) June 26, 2019
Advertisement
Respon Netizen
Diunggah pada tanggal 26 Juni lalu yang dibagi menjadi dua video tersebut, akun milik Erin tersebut diserbu oleh para netizen. Selain telah ditonton sebanyak 11,4 juta kali, kolom komentar pun penuh dengan beragam opini.
"Sepertinya semu asapi menyukai musik," tulis @CharlesMartinet.
"Ketika semua sapi terlihat membeku sebentar ketika musik dimainkan haha," timpal @savalessandra.
"Ini mungkin hal terbaik yang pernah saya lihat di internet" imbuh @GlamandGore.
"Kita harus melindungi Anda dengan segala cara. Dan juga tolong minta dia terus merekam. Penonton harus tahu kemajuan latihan Anda," komentar @AlohaSwaggy.