Liputan6.com, Jakarta Nama Randy Pangalila memang usdah tidak asing lagi di dunia hiburan Tanah Air. Randy sendiri mulai berkarier di dunia hiburan Tanah Air sejak 2007. Ia mengawali kariernya sebagai model dan aktor. Selain itu ia juga melebarkan sayapnya di dunia tarik suara.
Advertisement
Baca Juga
Advertisement
Tak hanya tampan dan jago akting, ternyata pria kelahiran Surabaya ini juga pandai bertarung. Kepawaiannya bertarung ini dibuktikan dengan prestasinya di ajang MMA. Randy Pangalila keluar sebagai pemenang Duel One Pride MMA dengan partai bertajuk Celebrity Match, Sabtu (28/10/2019).
Tak tanggung-tanggung, ia pun berhasi menjadi pemenang menghadapi rekan sesama artis, yakni Adhi Pawitra, lewat kemenangan TKO di ronde pertama. Mantan kekasih Donita itu juga tampil memukau layaknya atlet duel profesional.
“Saya mempersiapkan diri tiga kali lebih berat dari pertarungan tahun lalu. Selama satu bulan penuh saya mempersiapkan diri di bawah arahan pelatih Max Metino,” ujar pemegang sabuk biru Brazilian Jiu Jitsu itu.
Hal ini diketahui publik dari unggahannya di Instagram, Minggu (27/10/2019). Berikut 6 momen kemenangan Randy Pangalila di Duel One Pride MMA yang Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Senin (28/10/2019).
1. Pria 28 tahun ini nampaknya menunjukkan passion menjadi petarung professional. Hal ini ditunjukkan dengan menekuni dunia MMA.
Advertisement
2. Bukan yang pertama kali, ia juga pernah terlihat beberapa kali berlaga di MMA.
3. Lewat Celebrity Fight One Pride MMA Pro Never Quit, Randy Pangalila berhasil menunjukkan kemampuannya yang luar biasa di dunia tarung.
Advertisement
4. Walaupun sempat hampir hilang kesadaran, usaha keras pemain sinetron ‘Cinta Fitri’ ini mampu mengalahkan lawannya.
5. Leg kick bertubi-tubi yang dilepaskan Randy, membuat kaki Adhi Pawitra kesakitan dan memaksanya kalah KO.
Advertisement